Hutan, gunung, sawah, lautan
Simpanan kekayaan
Arti : dalam arti mutlak Hutan, Gunung, Sawah dan Lautan (diambil dari arti istilah Pertiwi "Bumi") adalah kekayaan alam di Indonesia yang nampak Dimata. Namun tidak nampak (simpanan) disana banyak yang bisa dikelola hingga menghasilkan kekayaan baru untuk kesejahteraan bangsa. Bukan hanya sekedar mengambil dan menjual bahan yang ada disana.
Kini ibu sedang lara
Merintih dan berdoa
Arti : kini (bisa berarti di saat itu atau maksud "kini" apakah paham akan terjadi sampai saat ini dan sampai kapan ?) Ibu bersedih hati "lara" tak mampu berbuat sesuatu untuk merubah seketika, hanya "merintih" menahan rasa sedih dan sakitnya menyaksikan kekayaan negeri ini diambil oleh bangsa lain. Dengan Berdo'a mengharap kebaikan untuk Indonesia. Atau mengajak kita untuk Berdo'a demi kebaikan bangsa.
Kulihat ibu pertiwi
Kami datang berbakti
Arti : melihat ibu Pertiwi dengan makna yang sudah melekat dan terbiasa seorang ibu yang penuh kasih sayang terhadap Bangsa dan alam Indonesia.
Kami (segenap Warga Negara Indonesia) datang berbakti (bergerak untuk Indonesia. Memajukan Indonesia untuk kesejahteraan bersama.
Lihatlah, putra-putrimu