Buah karya sentuhan modifikator asal Lithuania ini patut diacungi jempol! Hampir semua orang dibelahan dunia manapun pasti bermimpi untuk memiliki mobil yang diklaim sebagai yang terkencang sejagad raya, Bugatti Veyron. Namun sayang, mobil ini memiliki harga yang sangat mahal. Hanya orang-orang yang benar-benar kaya saja yang mampu memilikinya. Bagaimana tidak, pasalnya Veyron memiliki kisaran harga rata-rata di kisaran angka US$ 2 juta atau sekitar Rp 23 miliar. Namun jangan berkecil hati, bagi anda yang memiliki kantong pas-pasan, namun sangat berkeinginan untuk memiliki Bugatti Veyron. Mungkin mobil ini pantas untuk anda lirik. Mobil ini memiliki tampang yang nyaris sama dengan Veyron. Namun dengan harga yang sangat jauh lebih murah dibanding Bugatti Veyron. mobil ini hanya dijual di bawah US$ 40.000 atau sekitar Rp 460 jutaan. Adapun alasan murahnya mobil ini, karena mobil ini bukanlah Bugatti sungguhan. Akan tetapi Audi A6 tahun 1997, seperti yang dilansir oleh carbuzz.com dan auto.plius.lt. Dimana mobil ini merupakan hasil sentuhan modifikator asal Lithuania. Bila dilihat sepintas, Veyron sulapan tersebut mungkin nyaris sama dengan aslinya. Namun, jika dilihat lebih dekat, maka Veyron berbasis Audi ini memiliki dimensi yang lebih mungil dan terlihat sedikit lebih tinggi dibanding versi aslinya. Layaknya sebuah mobil replika, tentu saja Bugatti Veyron abal-abal ini tidak memiliki mesin W16 berkapasitas 8.0 liter. Mesin tersebut mampu menghasilkan daya 1.200 tenaga kuda, dengan torsi 1.500 Nm.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H