Mohon tunggu...
M NURUL WATHONI
M NURUL WATHONI Mohon Tunggu... Lainnya - TEACHER, TUTOR, BLOGGER, WRITER.

Sekarang sedang asik di dunia pendidikan dan aktif menulis di berbagai sosial media dan fokus untuk menulis buku non fiksi lebih ke pengembangan diri sampai sejauh ini baru satu buku berhasil di terbitkan berjudul SUDUT PANDANG.

Selanjutnya

Tutup

Music

Dian Jrenk, Musisi Asal Lombok Timur Telah Merilis Single Terbarunya Berjudul "Nadi"

3 Februari 2024   07:20 Diperbarui: 3 Februari 2024   07:23 323
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dian Jrenk, seorang musisi asal Sikur, Lombok Timur, baru saja merilis single barunya berjudul "Nadi" di Youtube. Single ini merupakan karya pertamanya setelah vakum selama empat tahun sejak single terakhirnya "Tempat Berteduh" yang rilis pada tahun 2018.

Lagu "Nadi" bercerita tentang perasaan sayang kepada seseorang yang disampaikan dengan lirik yang sederhana dan musik yang segar. 

Dian Jrenk mengaku bahwa lagu ini dibuat dengan cepat tanpa terlalu banyak pertimbangan, hal tersebut lantaran ia sudah lama tidak merilis lagu.

"Untuk itu liriknya singkat gitu, tadinya mau dipanjangin tapi nanti malah jadi lama rilisnya, jadi yaudah gas aja," ujarnya.

Dian Jrenk menulis, mengaransemen, memproduksi, dan membuat lirik video untuk lagu "Nadi" sendiri. Sedangkan untuk mixing dan mastering lagu ini, Dian mempercayakannya ke Gellen Martadinata. 

Dalam wawancaranya dengan Selaswara.com, Dian mengatakan bahwa dirinya terinspirasi oleh beberapa lagu yang belakangan ia dengarkan, seperti HYBS, Takayoshi, dan Mac Ayres. 

"Playlist saya isinya musik-musik semacam itu belakangan ini, jadi kayak otomatis ke arah sana pas bikin musiknya," katanya.

Melanjutkan yang sempat tertunda

Lagu "Nadi", kata Dian, merupakan usaha untuk melanjutkan apa yang tertunda di tahun-tahun sebelumnya. Dian mengaku telah menulis beberapa lagu sejak tahun 2019, namun belum sempat dirilis.

Selama masa vakum, Dian Jrenk sibuk belajar hal-hal baru, salah satunya menjadi Visual Jockey (VJ) di acara-acara musik. 

Mengenai format musik yang danceable dan mengarah ke city pop, Dian mengatakan bahwa ia tidak berani menjanjikan bahwa musik-musiknya ke depan akan mempertahankan format seperti "Nadi".

"Saya masih pengen nyoba bikin musik yang beragam, random aja gitu," tuturnya.

Dian Jrenk berharap bahwa lagu "Nadi" bisa mewakili dirinya, juga perasaan kawan-kawan yang mendengarkan karya-karyanya. Sehingga "Nadi" dapat menjadi perantara untuk mengantarkan perasaan ke seseorang yang disayangi.

Setelah masa vakum yang cukup lama hingga akhirnya kembali ke trek skena dengan merilis lagu baru, Dian memberikan saran serta tips untuk musisi yang mengalami fase serupa.

Dian berpesan bahwa hal yang harus dilakukan hanyalah gas saja dan tidak perlu terlalu banyak pertimbangan. Hal tersebut yang barangkali menghambat proses untuk melahirkan karya-karya baru.

Sebelum "Nadi", Dian Jrenk telah merilis beberapa single seperti "Bukan Aku" yang memiliki nuansa pop yang segar dan catchy, serta single "Tempat Berteduh" yang sempat meledak di layanan streaming musik.

Kini, dengan rilisnya single terbaru Dian Jrenk berjudul "Nadi", seolah menjadi pertanda bahwa musisi asal Sikur ini masih eksis dan layak untuk masuk radar skena Lombok Timur.

Single "Nadi" dari Dian Jrenk bisa didengarkan di kanal Youtube Dian Jrenk. Sedangkan untuk layanan streaming musik populer lain, single "Nadi" dapat didengarkan mulai 19 Januari 2024 mendatang.

Dian Jrenk
Dian Jrenk

Berikut lirik "Nadi" karya Dian Jrenk:

Namamu selalu dalam hatiku

Indah senyummu terbayang di anganku

Dalam tidur ku ingin mimpikan kamu

Apapun kan ku lakukan untukmu

Halangan rintangan kita hadapi

Api cinta kan menyala abadi

Vibrasi cinta ini takkan mati

Izinkan ku bersamamu

Aku minta maaf pernah sakitimu


Dian Jrenk
Dian Jrenk

Dian Jrenk
Dian Jrenk

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun