2. Ekspresi Wajah
Ketika Violet datang ke sekolah, ia selalu murung dan memasang wajah datar. Ia merasa sangat malu saat menjatuhkan barang-barang ketika memasukki kelas. Namun, Finch berusaha mengalihkan perhatian teman-temannya agar Violet tidak malu. Setelah itu, Violet menengok ke Finch dan memberikan ekspresi tersenyum. Senyuman tersebut menjadi kali pertama Violet tersenyum ke Finch yang menunjukkan bahwa ia merasa senang dan berterima kasih.
Violet yang mulanya sangat pemurung berubah menjadi sangat bahagia semenjak kehadiran Finch. Ekspresi wajah Violet ketika menaiki mini roller coaster terlihat sangat ceria. Hal itu menunjukkan bahwa Violet merasakan kebahagiaan di hari itu.
Violet panik ketika Finch tidak segera muncul ke permukaan danau dan meningatkan traumanya akan kehilangan orang yang disayangi. Ketika Finch sudah kembali, Violet pu marah dan menunjukkan ekspresi kemarahan dan ketakutan yang sangat mendalam.
Â
Kondisi Finch saat itu sedang tidak baik-baik saja. Violet datang dengan tujuan ingin menghiburnya. Namun, Finch sedang berada pada titik emosional yang tidak stabil sehingga ia marah. Ekspresi Finch menunjukkan perasaan kemarahannya karena ia merasa lingkungan sekitar tidak mendukung.
Sesampainya Violet di danau, ia hanya mendapat mobil dan beberapa barang milik Finch. Ia sangat terkejut dan sedih dalam waktu bersamaan. Ekspresi Violet menunjukkan adanya kesedihan yang mendalam karena ia ditinggalkan oleh orang yang sangat ia sayangi.
3. Gestur
Finch datang ke rumah Violet di malam hari tanpa memberi kabar sebelumnya. Ketika Violet membuka jendela, Finch melambaikan tangan dari bawah. Gestur melambaikan tangan tersebut menunjukkan bahwa ia hadir disana dan menyapa Violet.
Pada adegan tersebut, terlihat bahwa mereka sedang berbahagia karena telah berhasil menggantungkan sepasang sepatu di sebuah pohon. Finch terlihat menunjukkan gestur ceria dengan mengangkat kedua tangannya ke atas. Sedangkan Violet terlihat ikut senang dengan bertepuk tangan.
Finch hilang beberapa hari tanpa ada kabar. Violet sangat cemas karena ia tidak tahu bagaimana keadaan Finch. Gestur menopang dagu dan menggigit kuku tersebut menunjukkan bahwa Violet sedang bimbang dan cemas.