Tiba-tiba saja
aku teringat perilaku hujan
saat jatuh di tanah yang kering
memberikan rasa yang dirindukan
pada tubuh yang mulai kerontang
; seperti perilaku seorang kekasih yang tak pernah membiarkan kekasihnya disakiti waktu luang
Juga saat melihat sungai-sungai
mengalir deras dalam kepala
menghanyutkan rencana demi rencana
sampai ke muara
tempat pertemuan yang dijanjikan
antara asa di perbukitan dan harapan di lautan
Seperti kejadian tibanya pagi di pangkuan matahari
pendar cahayanya mampu menghangatkan
apakah itu dingin yang membekukan
atau rindu yang berserakan
di tanah-tanah kering
yang sedang menunggu hujan
Medan, 26 Juli 2019
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H