Mohon tunggu...
Mike Reyssent
Mike Reyssent Mohon Tunggu... Wiraswasta - Kejujuran Adalah Mata Uang Yang Berlaku di Seluruh Dunia

Kejujuran Adalah Mata Uang Yang Berlaku di Seluruh Dunia Graceadeliciareys@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Siapa Pembunuh Mirna, Benarkah Rekaman CCTV Membuktikan Jessica yang Menaruh Racun?

15 Agustus 2016   05:15 Diperbarui: 15 Agustus 2016   07:01 3624
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kasus meninggalnya Mirna Salihin sampai saat ini masih terbungkus misteri gelap. Walaupun polisi telah menetapkan Jessica sebagai terdakwa, tapi bukan dengan demikian kasus tersebut telah terbongkar atau Jessica adalah pelaku pembunuhan yang sebenarnya.

Sebelumnya, saya mengucapkan turut berduka cita, kepada bapak Dermawan Salihin dan keluarga, atas meninggalnya I Wayan Mirna Salihin yang tidak sewajarnya,

Saya yakin dan percaya bahwa seluruh keluarga Mirna berharap agar kasus ini bisa terungkap dengan sejelas jelasnya, sehingga pembunuhnya mendapat hukuman yang setimpal. Bukan menghukum orang yang belum tentu bersalah.

Karena begitulah fungsi pengadilan. Tempat orang mencari keadilan bukan tempat untuk menghukum orang.

***

Sidang kasus pembunuhan Mirna yang terakhir hari Rabu, 10 Agustus 2016, berlangsung sampai 12 jam dan akan dilanjutkan hari ini, Senin, 15 Agustus 2016. 

Hampir setiap persidangan kasus kopi maut, saya selalu nonton lewat Kompas tipi.

Saya melihat, sudah puluhan orang saksi diminta keterangannya, puluhan alat bukti telah diperagakan di depan sidang pengadilan. Dan, ayah Mirna, bapak Dermawan Salihin, selalu merasa sangat yakin bahwa bukti yang ditunjukan, saksi yang ditampilkan, telah menunjukan bahwa Jessica adalah pembunuh atau yang menaruh racun sianida ke dalam kopi yang akan diminum Mirna.

Tetapi,  sampai sejauh ini saya melihat bahwa semua masih samar samar dan belum bisa membuktikan siapa pembunuh yang sebenarnya.

Dari mulai kesaksian pegawai cafe, rekaman CCTV, sampai pada keterangan ahli, yang semuanya dipakai untuk memojokan atau menjadikan Jessica sebagai terpidana, tapi tetap saja tidak serta merta menjadikan kasus ini terbuka secara terang benderang.

Kesaksian pegawai cafe, menurut saya sudah jelas ingin mencari SIAPA SAJA (yang kebetulan ada Jessica yang bisa dijadikan korban) untuk membersihkan nama cafenya. Selain itu, pernah saya tulis Kasus Kopi Maut : Fakta Penting yang "Mungkin" Terlewati Penyidik dan Kasus Kopi Maut: Polisi Lebay?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
  12. 12
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun