*****
Tidak disangkal lagi, setelah keluar hasil QC untuk kemenangan Jokowi-JK, banyak kompasianer pendukung Prabowo, sudah mulai beralih profesi (tidak menulis di kanal politik lagi). Bagi kompasianer pendukung Prabowo yang tadinya masih bertahan menulis di kanal politik, tindakan WO yang dilakukan kubu Prabowo tersebut, telah membuat kekecewaan yang luar biasa dan merupakan pukulan yang sangat telak.
Jadi, pasca kubu Prabowo melakukan aksi WO di KPU, dan MENGHILANGNYA PARA PENDUKUNG PRABOWO dari kanal politik (!!!), maka kanal politik di Kompasiana terlihat menjadi sepi, kurang greget dan kurang ada tantangan yang berarti lagi. Ibarat makanan, kurang bumbu penyedap rasa, atau sayur asem tanpa sambel (buat saya yang penggemar sambel, hahaha...). Adu argumen atau debat kusir yang terjadi sekarang ini, hanya terlihat seperti riak riak kecil di tengah lautan luas.
Ungkapan yang tepat untuk para pendukung Prabowo di Kompasiana adalah " Gak ada lo, ga rame"
*****
Karena saya lebih senang menulis di kanal politik, dengan tidak adanya greget lagi atau seperti sayur kurang bumbu tadi, agaknya ini adalah waktu yang tepat, bagi saya untuk beristirahat sementara di Kompasiana ini.
Akhir kata, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada Kompasiana, yang telah memberikan ruang kepada saya, untuk melepaskan segala unek unek terkait isu yang sedang melanda negeri ini. Bukan hanya saya saja, yang mendapat banyak pelajaran berharga dari Kompasiana ini, tapi banyak orang, dan banyak pihak yang juga belajar dari Kompasiana.
Ucapan terima kasih juga saya berikan kepada :
1. Oom Gunawan, orang yang pertama kali, memberi semangat kepada saya untuk mulai menulis. Selamat untuk kelulusan tesisnya dan selamat datang kembali di Kompasiana ya Oom...
2. Pak Tjiptadinata Effendi dan Ibu Roselina, yang semua artikelnya telah memberikan banyak inspirasi dan manfaat buat kami sekeluarga, sehat selalu dan tetap semangat ya....
3. Ucapan terima kasih juga saya haturkan kepada,Mas Elde, Mas Gatot, pak Nar, Pak De Sakimun, Pak AJ, Mbak Fid dan SEMUAAAAAA YANG BERADA DI LIST TEMAN SAYA Deh.....
Walaupun list teman saya cuma 302 orang, akan lebih membosankan lagi membacanya jika saya tuliskan semua namanya.