Mohon tunggu...
Miftah Khussurur
Miftah Khussurur Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiwa UIN Raden Mas Said Surakarta

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Peran Pendidikan Agama Islam dalam Pembentukan Karakter dan Etika Siswa

20 Maret 2024   07:21 Diperbarui: 20 Maret 2024   14:24 309
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

3. Membentuk jati diri yang kuat, menjaga integritas, dan menjalin hubungan yang baik dengan masyarakat.

4. Mengembangkan siswa secara menyeluruh, meliputi aspek akademik, sosial dan emosional.

5. Mendorong siswa menjadi individu yang bertanggung jawab dan berkontribusi positif kepada masyarakat. Pembentukan kepribadian dan etika peserta didik memegang peranan yang sangat penting dalam konteks pendidikan, yaitu upaya menciptakan generasi yang berkualitas dan berdampak positif bagi masyarakat.

Peranan pendidikan agama Islam dalam membentuk kepribadian dan akhlak peserta didik sangatlah penting. Dari uraian di atas terlihat bahwa pendidikan agama Islam tidak hanya memberikan pengetahuan tentang ajaran agama tetapi juga memberikan pengaruh terhadap sikap, nilai dan perilaku siswa.

Pendidikan agama Islam membantu menanamkan nilai- nilai moral pada diri siswa. Melalui pendidikan agama Islam, peserta didik dikenalkan dengan nilai- nilai seperti kejujuran, keadilan, kebaikan, kesabaran, dan kerja keras.

Selain itu, pendidikan agama Islam juga berperan dalam mengembangkan sikap dan perilaku positif peserta didik. Siswa diajarkan untuk memiliki sikap kesabaran, rendah hati, pengendalian diri, memaafkan, dan menghormati nilai- nilai kebenaran. Pendidikan Agama Islam juga mendorong siswa untuk menghormati hak- hak sesama manusia dan menjaga keharmonisan dalam masyarakat.

Oleh karena itu, pendidikan agama Islam dapat memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pembentukan generasi muda yang berintegritas, berakhlak mulia, bersikap dan berperilaku baik dalam berinteraksi dengan masyarakat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun