E-Commerce atau perdagangan elektronik semakin diminati masyarakat luas. Satu di antara banyak aplikasi E-Commerce adalah OVO. Aplikasi dompet digital ini merupakan salah satu bentuk transaksi digital.
OVO adalah aplikasi pintar yang memberikan kemudahan bagi para penggunanya dalam bertransaksi (OVO Cash) dan juga kesempatan yang lebih besar untuk mengumpulkan poin di banyak tempat (OVO Points). Dengan menggunakan OVO, pengguna dapat melakukan pembayaran (OVO Payment) dari saldo yang dimiliki (OVO Cash).Selain itu, terdapat reward yang diberikan kepada pelanggan setia dalam bentuk OVO Points sebagai loyalty rewards untuk ditukarkan dengan alat pembayaran dengan konversi satu OVO Point sama dengan satu rupiah OVO Cash.Â
Dilansir dari Bisnis.com, menilik berdasarkan survei Fintech Report 2021: The Convergence of (Digital) Financial Services oleh Dailysocial.id yang melibatkan 1.500 responden, OVO menjadi e-money yang paling banyak digunakan di Indonesia ketimbang para kompetitor, mencapai hingga 58,9 persen dari total responden. Hal ini membuat aplikasi yang dimiliki oleh PT. Visionet Internasional ini semakin berkembang dan menciptakan terobosan - terobosan baru dalam mempertahankan eksistensinya. Aplikasi yang memiliki warna utama ungu ini menciptakan berbagai campaign, salah satunya adalah penawaran promo - promo menarik pada tahun ini.Â
Berdasarkan hasil riset penulis dalam Instagram @ovo_id, baru-baru ini terdapat penawaran pembelian tiket bioskop. OVO berkolaborasi dengan Bank BRI menawarkan gratis satu tiket untuk pembelian satu tiket menggunakan OVO U Card.Â
OVO U Card adalah kartu kredit eksklusif untuk pengguna OVO Premier terpilih dengan berbagai keuntungan:
- Bebas biaya iuran tahunan selamanya
- Bebas ubah transaksi jadi cicilan 0% hingga 12 bulan
- Dapatkan welcome bonus hingga 550rb OVO Points dan bonus 200 OVO Points tiap transaksi 100rb
- Bebas kelola kartu kredit dan melihat histori transaksi langsung dari aplikasi OVO
OVO U Card ini sangat mengutamakan keamanan data para penggunanya karena sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).Â
Konsep Digital yang dilakukan OVO id mengutamakan media sosial sebagai media interaksi perusahaan dengan pelanggannya. berbagai informasi-informasi terbaru mengenai OVO diunggah melalu media sosial. Selain itu, OVO juga menawarkan berbagai promo menarik.Â
Dengan semakin berkembangnya E-Commerce dan kemudahan bertransaksi melalui dompet digital, penulis berharap perkembangan ini dapat meningkatkan efektivitas dan kepuasan masyarakat akan perkembangan teknologi yang semakin canggih. Â
referensi
https://www.instagram.com/p/CdiLSSOLpYe/?utm_source=ig_web_copy_linkÂ
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H