Mohon tunggu...
Miftahul Abrori
Miftahul Abrori Mohon Tunggu... Freelancer - Menjadi petani di sawah kalimat

Lahir di Grobogan, bekerja di Solo. Email: miftah2015.jitu@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Kisah Perjalanan Abimana Aryasatya Menemukan Agama, Jati Diri, dan Ayah Kandungnya

30 November 2019   19:00 Diperbarui: 24 Juni 2021   16:54 9676
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Instagram.com/abimana_arya

Agar bisa terlepas dari masa lalu, pada tahun 2011 Abi memutuskan mengganti nama Robertino dengan Abimana Aryasatya. Nama baru ini diharapkannya mampu melupakan masa lalu untuk fokus menatap masa depan. Percaya dirinya tumbuh saat memakai nama Abimana.

Nama Abimana berasal dari dua kata "Abi" (ayah), dan "mana", yang artinya "Ayah di mana?". Sebuah pertanyaan mendalam dalam hati "Robertino", yang tak kunjung mendapat jawaban.

Foto: instagram.com/inong_ayu
Foto: instagram.com/inong_ayu
Meski ingin terlepas dari masa lalu, Abimana berkeinginan bertemu ayahnya. Ia tak ingin menyimpan dendam, meski ditelantarkan ayah. 

Di umurnya ke-33 tahun, Abi berhasil bertemu dengan sang ayah untuk pertama kali pada Juni 2016. Roberto tinggal di Durango Spanyol.

Perjalanan Abimana bisa bertemu ayahnya bermula dari media sosial. Inong Ayu (39), istri Abimana mengetik nama ayah mertua, Roberto Candelas Aguinaga di kolom pencarian Facebook, lalu dari situ pertemuan pertama bermula. Pertemuan itu menjadi kado spesial Abimana karena film Sabtu Bersama Bapak pada Juli 2016 rilis pertama kali di bioskop.

Baca juga : Film "Message Man" Hadirkan Kolaborasi Aktor Indonesia dan Talenta Australia

Bertemu dengan ayah kandung menjadi salah satu momen membahagiakan bagi Abimana. Bisa menjalin komunikasi yang hilang bertahun-tahun menjadi pengobat rindu. Apalagi sang ibu, Le Siu Khlauw meninggal dalam usia 61 tahun pada 6 Januari 2017.

Papa Muda dengan 4 Anak

Foto: instagram.com/inong_ayu
Foto: instagram.com/inong_ayu
Abimana menikah dengan Nindya Ayu Riandri atau Inong Ayu tahun 2001. Abi saat itu berusia 19 tahun dan Inong berusia 21 tahun. Terpaut umur dua tahun dan usia muda tak jadi penghambat cinta mereka. Mereka mantap dengan keputusan menikah muda.

Bagi Abimana, keputusan menikah muda adalah usaha pria untuk bertanggungjawab sebagai kepala keluarga. Menikah baginya sebagai pendorong agar lebih giat bekerja. Terbukti, sejak menikah dengan Inong, karir Abimana melesat dan namanya berkibar di perfilman.

Foto: instagram.com/inong_ayu
Foto: instagram.com/inong_ayu
Selama kurang lebih 18 tahun menikah, Abimana dikaruniai 4 anak, tiga orang laki-laki dan satu perempuan, yaitu Belva Ugraha, Satine Zaneka, Bima Bijak, dan Arsanadi Sarka.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun