Salah satu contoh kasus yang memanfaatkan kontribusi Kriminologi Forensik melalui peran Psikologi Forensik adalah kasus kematian keluarga di Kalideres. Dalam upaya mengungkap dan menyelidiki kasus tersebut, Polda Metro Jaya menggandeng Asosiasi Psikologi Forensik (Apsifor). Hal ini dilakukan guna mengusut penyebab kematian keluarga di Kalideres itu. Otopsi psikologis dilakukan untuk mengetahui kondisi keluarga tersebut semasa hidup dan kemungkinan penyebab kematiannya.Â
Seperti yang dilansir oleh megapolitan.kompas.com, Reza Indragiri Amriel yang merupakan Ahli Psikologi Forensik menyatakan bahwa informasi dari keluarga, tetangga, teman, bacaan, dan sumber-sumber data lainnya akan dikaji untuk dibuat sintesisnya. Lebih lanjut, masih di dalam megapolitan.kompas.com, Nathanael Sumampouw yang merupakan pengurus Apsifor Indonesia juga menyatakan bahwa otopsi psikologis dilakukan guna mengidentifikasi profil psikologis tiap korban yang mencakup mengenali karakter khas dan pola tingkah lakunya. Hal tersebut menjadi penting untuk membantu pihak kepolisian menemukan petunjuk misteri meninggalnya satu keluarga di Kalideres.Â
Referensi :Â
Huda, L. (2022). Polisi Gandeng Psikologi Forensik dalam Kasus Kematian Keluarga di Kalideres, Pakar: Untuk Kaji Tingkah Laku dan Mental Korban. Diakses melalui megapolitan.kompas.com: https://megapolitan.kompas.com/read/2022/11/22/11400171/polisi-gandeng-psikologi-forensik-dalam-kasus-kematian-keluarga-di?page=allÂ
Meliala, A. E., & Prameswari, A. D. (2021). Buku Bahan Ajar Mata Kuliah Kriminologi Forensik: Forensik sebagai Studi Kriminologi dan Pelibatan Disiplin Lain dalam Pengungkapan Kejahatan. Departemen Kriminologi FISIP UI.Â
Mustofa, M. (2010).  Kriminologi:  Kajian  Sosiologi terhadap Kriminalitas, Perilaku Menyimpang, dan Pelanggaran Hukum. Bekasi: Sari Ilmu Pratama.
Sumampouw, N. (2021) Psikologi Forensik dalam Upaya Mengungkap Kejahatan: Pendekatan Scientist - Practitioner. In Meliala, A. E., & Prameswari, A. D. Buku Bahan Ajar Mata Kuliah Kriminologi Forensik: Forensik sebagai Studi Kriminologi dan Pelibatan Disiplin Lain dalam Pengungkapan Kejahatan. Departemen Kriminologi FISIP UI.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H