Mohon tunggu...
muhammad Shiddiq
muhammad Shiddiq Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam. Sedikit Menuangkan Isi pikiran Melalui Bentuk Tulisan.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Wisata Sabang Sangat Cocok Jadi Destinasi Liburan Akhir Tahun Bersama Keluarga

27 Desember 2023   22:16 Diperbarui: 27 Desember 2023   22:21 267
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pulau Rubiah (Sumber: Pemkot Sabang)

Masa akhir tahun, masa dimana kawan-kawan, keluarga mencari refresing setelah lama berkerja. Masa liburan ini banyak dimanfaatkan oleh keluarga untuk menghabiskan masa libur bersama anak-anak maupun karabatnya.

Jika anda ingin menghabiskan waktu bersama keluarga dengan mencari suasana pantai yang masih asri dan menajubkan mata, maka saya merekomendasi ke pulau Weh disabang.

Sabang yang berada didaerah Provinsi Aceh terletak Diujung pulau sumatra meyimpan banyak sekali keindahan alam ketika dipandang. Sabang yang terletak di pulau Weh ini memiliki beberapa pulau-pulau yang kecil yang tersebar dari arah utara hingga barat, pulau weh menjadi pulau terbesar.

Tempat wisata yang berada disabang banyak didominasi oleh  pantai dengan keindahan yang sangat memukau sehingga kamu takjub akan keasrian terumbu karang yang tiada duanya.

Berikut ini beberapa wisata yang ada disabang yang wajib anda kunjungi:

Pantai Iboih

Tempat wisata yang paling poluper disabang adalah Pantai Iboh. Bahkan pulau ini menjadi iconic kota sabang. Jaarak tempuh hanya kirasan 30 menit dari kota sabang.

Suasana pantai dan ombak yang tenang membuat pantai ini sangat rekomendasi bagi anda yang ingin bersantai. Alam lautnya pun tak kalah cantik juga, rugi bagi anda untuk melewatinya begitu saja.

Disekeliling pantai ini juga tersedia penginapan yang sangat dekat dengan pantai, sehingga anda dapat menyaksikan pantai dipagi hari dengan ditemani secankir kopi disisi anda

 Pulau Rubiah 

Salah satu pulau dari beberapa pulau yang ada disabang Pulau Rubiah menjadi destinasi pulau yang wajib anda kunjungi. Wisata yang ada dipulau rubiah tak lain adalah taman Laut Rubiah yang menghadirkan pesona kekayan dibawah laut terindah yang ada disabang.

Dipulau Rubiah memang tidak ada rumah penduduk, jangan khawatir untuk anda yang ingin menyewa alat snorkling untuk  menyelam disana, sudah banyak terdapat tempat disekeliling pantai dengan harga yang ramah di kantong tentunya.

Dengan perairan seluas 2.600 H, didalam Laut pulau rubiah terdapat beraneka ragam terumbu karang yang luas sehingga banyak ikan-ikan hias wana warni menjadikan tempat tinggal mereka.

Untuk mencapai ke Pulau Rubiah hanya membutuhkan waktu kisaran 15 menit dari bibir pantai pulau Iboih dengan menggunakan spedboot yang telah disediakan.

Gua Sarang

Gua Sarang, yang sering dijuluki sebagai "Raja Ampatnya Sabang," merupakan serangkaian gua yang menjadi sarang burung walet.  Terdapat 7 gua yang terletak di kaki tebing dan perbukitan hutan lindung.

Gua-gua ini membentuk pemandangan menakjubkan di atas Pulau Weh, berbatasan langsung dengan Samudera Hindia. Pengalaman di Gua Sarang menawarkan keindahan alam yang tak kalah memukau dari Raja Ampat dan akan meninggalkan kesan mendalam dalam ingatanmu.

Pantai Anoi Hitam

Pantai Anoi Itam, sesuai namanya, terkenal dengan pasir hitamnya yang berasal dari letusan gunung berapi di Pulau Weh. Kontras antara warna hitam pasir dan air jernih pantai menciptakan pemandangan unik yang sulit ditemukan di tempat lain.

 Air Terjun Pria Laut

Selain terkenal dengan pulau yang indah ternyata diSabang memiliki keindahan air terjun bernama Air Terjun Pria Laot, yang terletak di area hutan, memberikan suasana yang sangat asri dan menyejukkan.

Kolam air terjun dengan kedalaman 1,5 hingga 2 meter mengundang pengunjung untuk mandi dan berendam sepuasnya. Keunikan tambahan adalah keberadaan ikan bulan di kolam, menambah keseruan mandi sambil merasakan sensasi digelitik oleh ikan-ikan tersebut.

Pantai Ujong Kareung

Pantai Ujung Kareung menonjolkan keunikan dengan jajaran batu karang besar di sepanjang pantai berpasir. Terletak di Kecamatan Suka Jaya, pantai ini tidak hanya memanjakan mata tetapi juga memberikan kesempatan untuk bersantai dan melepas penat.

Selain menikmati pemandangan yang indah atau melompat dari batu karang ke laut, pengunjung dapat menikmati kegiatan memancing dari atas batu karang tersebut.

Pantai Sumur Tiga

Pantai Sumur Tiga menjadi destinasi ideal di Subang untuk menikmati keindahan matahari terbit atau sunrise. Keputihan pasir pantai dan kejernihan airnya menawarkan pengalaman yang memikat, mengundangmu untuk menikmati waktu yang lama di sana.

Nama "sumur tiga" berasal dari sejarah tiga sumur air tawar yang konon berada di area pantai ini, sementara warung-warung di sekitar pantai menawarkan sajian makanan laut yang lezat.

Benteng Jepang

Selain keindahan alamnya, Sabang menawarkan wisata sejarah melalui Benteng Bunker Jepang. Tersebar di sepanjang garis pantai Pulau Weh, salah satu benteng yang masih terlihat dengan jelas berada dekat Pantai Anoi Itam. Menurut warga sekitar, benteng ini dilengkapi dengan lorong-lorong bawah tanah yang dulu digunakan sebagai pusat komando.

Tugu No KiloMeter

Destinasi terakhir di Sabang adalah Tugu Nol Kilometer, yang merupakan titik nol kilometer Indonesia. Liburanmu di Sabang akan terasa kurang lengkap tanpa mengunjungi tempat ini. Terletak di kawasan hutan, perjalanan menuju monumen ini bisa diiringi oleh monyet-monyet yang berjalan bebas.

Fasilitas yang lengkap, termasuk toilet dan pilihan tempat makan, membuat pengunjung merasa nyaman tanpa kekhawatiran.

Ditugu no kilometer disini juga tersedia oleh-oleh khas sabang, seperti kue bakpia, baju sablon, dan anting-anting iconic kota sabang.

Melihat keindahan laut bahkan pantai dan ada juga air terjuan rasanya sabang ini sudah lengkap. Sangat layak untuk kita kunjugi wisata yang berada di daerah sabang.  Ayo Tunggu Apalagi !

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun