Mohon tunggu...
Rahmah Chemist
Rahmah Chemist Mohon Tunggu... Administrasi - Blogger - Product Photographer

Simple, challenge, suka nulis and fun. Temui saya di dunia maya... Blog: http://chemistrahmah.com

Selanjutnya

Tutup

Surabaya

Lihat Pameran Teknologi Maker Faire Sambil Belajar Keuangan untuk Anak

25 Mei 2024   14:19 Diperbarui: 25 Mei 2024   14:26 103
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"Mbak, Ada pameran teknologi by Maker Faire di Balai Pemuda. Ke sana yuk!"

"Hmm, pameran aja Mbak? Ada yang lain?"

"Pastinya ada kuliner dan seminar Literasi Keuangan buat Anak."

"Wah seru dong! Ikut ah."

*** 

Senangnya karena ada waktu buat ajakin Trio S melihat dunia lain lagi. Ya, selama ini 'kan tahunya robot itu dari buku atau video. Nah, di acara Surabaya Maker Faire ini, mereka akan melihat secara langsung robot hasil kreativitas dari anak-anak muda Surabaya. 

Sebenarnya saya baru tahu pertama kali soal pameran ini. Diberi tahu oleh Mbak Nurul dan Mas Adhicipta di grup Cak Kaji (Cangkrukan Kompasianer Jatim) bahwa di sana tidak hanya ada pameran robot tapi juga ada:

  • Seminar Literasi Keuangan
  • Urban Toys
  • Workshop Buat Anak 
  • Dan masih banyak lagi

Belajar Literasi Keuangan sesuai Usia Anak

Sambil lihat hasil karya anak muda Surabaya, bisa isi wawasan dengan literasi keuangan. Kebetulan sekali yang menjadi narasumber-nya itu teman yang sama-sama suka menulis, Mbak Emanuella Christanti dari Artiarta - Financial Education for Kids, saya sapa akrab beliau dengan Mbak Ella. 

Mbak Ella menjelaskan dengan detail langkah apa saja yang harus dilakukan untuk mengelola keuangan agar masa depan anak bisa lebih baik. Memang sih usia tidak ada yang tahu, bahkan soal rezeki pun kita percaya dengan apa yang diberikan Allah tetapi untuk menjadikan rasa berysukur akan rezeki itu, sebaiknya memang dikelola dengan baik, bukan? Sama halnya dengan kesehatan. Harus dijaga baik-baik agar bisa selalu bekerja dengan nyaman dan beraktivitas lainnya baik untuk diri sendiri maupun keluarga. 

Salah satu contoh yang saya utarakan ke Mbak Ella bahwa anak saya sebenarnya sudah paham soal uang dan bagaimana cara mendapatkannya yaitu dengan berjualan di sekolah. Hanya saja mood yang membuatnya kadang jualan kadang tidak. Apalagi kalau misal ada temannya yang sudah mulai resek karena pengen jualan anak saya tetapi hutang dulu. Nah, anak mengaku kadang sulit di penagihan karena alasan lupa, nanti dulu dan lain-lain. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Surabaya Selengkapnya
Lihat Surabaya Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun