Reporter : Muhamad Rangga | Editor : Rizka | Selasa, 20 Agustus 2024
Kompasiana -- Dalam rangka mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi salah satunya yaitu Pengabdian Kepada Masyarakat, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Buana Perjuangan (UBP) Karawang sebanyak 15 Mahasiswa yang ditempatkan di Desa Parungmulya berhasil melaksanakan Program Pembentukan Pojok Baca dan Donasi Pendidikan di SDN Parungmulya (Kelas Jauh) tepatnya di Kampung Cikamuning, Desa Parungmulya, Kecamatan Ciampel, Kabupaten Karawang. Program ini merupakan bagian dari upaya mereka untuk berkontribusi dalam menciptakan pendidikan yang setara dan Desa Tanpa Kesenjangan (SDGs 10)Â guna meningkatkan kualitas hidup masyarakat setempat.
Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari pada hari Sabtu dan Minggu tanggal 03 -- 04 Agustus 2024 yang melibatkan seluruh Mahasiswa KKN dan partisipasi aktif dari Warga Desa, Pemerintah Setempat, dan Karang Taruna tepatnya di Kampung Cikamuning. Dalam pelaksanaannya, para mahasiswa KKN dibantu oleh Perangkat Desa dan Karang Taruna dalam menyiapkan kegiatan Nonton Bersama dan Pelaksanaan Gotong Royong dalam pembentukan Pojok Baca.
"Pojok Baca adalah sudut tempat para siswa membaca, disana disediakan buku-buku tentang pendidikan serta ilmu pengetahuan dan juga alat peraga yang dapat menambah kelengkapan dalam mendukung kegiatan belajar mengajar. Pojok Baca dibuat bukan untuk menyaingi Perpustakaan Sekolah, namun justru membantu Siswa-Siswi dalam menciptakan budaya gemar membaca dan rutinitas membaca bagi siswa. Sehingga buku-buku yang disediakan di Pojok Baca diupayakan dengan kebutuhan yang siswa butuh kan." ujar Lilis Noer Kholisoh salah satu mahasiswa KKN UBP Karawang Desa Parungmulya dari program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Minggu (04/08/2024).
Dalam rangka pengembangan minat baca siswa, Pojok Baca yang telah dibuat memiliki manfaat antara lain :
*Dapat merangsang siswa untuk lebih gemar membaca dan memiliki daya pikir yang lebih baik
*Mendekatkan buku pada siswa sehingga tidak terjadi kesenjangan dengan sekolah lain
*Menciptakan Desa menjadi desa tanpa kesenjangan sesuai dengan SDG's Desa yang Ke-10
Salah satu Guru yang mengajar di SDN Parungmulya (Kelas Jauh) di Kampung Cikamuning Ibu Fatmawati, S.Pd menegaskan "Pojok Baca dinilai sangat positif dan efektif untuk meningkatkan minat baca siswa, semoga dengan dibuatnya pojok baca ini bisa memberikan kontribusi dalam peningkatan kualitas pendidikan siswa siswi di SDN Parungmulya (Kelas Jauh) di Kampung Cikamuning ini." tuturnya dalam wawancara Grand Opening Pojok Baca pada hari Minggu tanggal 04 Agustus 2024.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H