Apa yang terpikir bila mendengar kata " Petani " ,pasti yang terpikir adalah Cangkul ,kegiatan tanam menanam nya dan penghasilan yang minim bukan ?..
Ya itu lah mengapa generasi muda sekarang ini enggan menjadi Petani dan lebih interest menjadi PNS dan pekerja kantoran .
Padahal Di jaman digitalisasi dan teknologi sekarang ini ,banyak pekerjaan yang di mudahkan termasuk Petani .Â
Memang menjadi Petani itu harus memiliki tekad yang kuat dan pantang menyerah baik itu hasil pekerjaannya maupun Pundi pundi uang nya ,Â
mengingat menjadi petani itu memiliki banyak kendala kendala nya, baik itu kendala iklim , kendala pupuk ,kendala harga dan kendala market / target pemasaran nya..Â
Kita akan membahas beberapa kendala yang di sebutkan tadi dan membahas solusi nya.
1.Kendala Pupuk : solusi nya dengan memilih pupuk yang alami dan murah , yaitu pupuk dari sampah organik dari dapur kita sendiri .
2. Kendala Iklim : Nah kalau iklim itu tidak bisa di ubah ,tapi solusi yang bisa di buat adalah dengan membuat saung pondok atau pondok yang atap nya bisa buka tutup ,jadi pada saat cuaca hujan yang ekstrim,hasil pertanian nya tetap terlindungi.Â
3. Kendala Harga : Harga gabah biasa nya akan turun bila semua petani beras sedang panen raya , bukan. Solusi nya adalah dengan "Atur Jadwal dari penanaman pertanian nya " Â ,Â
contoh bila di daerah A menanam padi di bulan Januari ,maka daerah B dapat menanam di bulan  februari atau Maret ,sehingga Masa panen raya nya tidak bersamaan yang mengakibatkan harga dasar gabah nya menurun.
Ya, Â Atur Schedule (jadwal penanaman ) juga bisa di lakukan untuk petani lain nya ,kecuali petani buah musiman .