Ketika mereka bertanya No Hp
Maka mereka pun bertutur.
Kosong......dan selanjutnya
Selalu begitu...
Juga sama ketika ditanya tentang PIN
Bila bertemu  (0) mereka berkata kosong
Tentang skor pada pertandingan  sepak bola
Skornya kosong-kosong, dua -kosong, sepuluh kosong.
Kosong sebutan biasa bagi nol
Akan tetapi apakah nol bisa diterima sebagai kosong?
Nol laksana huruf Oo, sama-sama bulat
Mereka selalu mencari persamaanÂ
Kosong identik dengan bulat
Meski kosong tak selamanya bulat
Bumi katanya bulat
Namun tak kosong
Nol merasa tak berdaya selalu dianggap kosong.
Meski istilah kosong hanya cara untuk mudah mengucap.
Nol bilangan "pertama' sebelum satu
Dan selalu hadir dalam kelipatan sepuluh
Nol hadir dalam kelipatan yang  banyak
Bermula dari nol,Â
Masuk pada jalan-jalan kosong
Menuju selanjutnya.
Nol apakah kosong?
Atau,
Kosong apakah nol?
Nol pada bilangan matematika
Adalah bahasa.
Dalam berbagai makna
Penambah angka
Atau penghapus angka
Ketika di kali Nol
Maka habislahÂ
Menjadi Nol.
Menjadi Nol bukan berarti kosong
Kosong belum tentu nol
Kosong Apakah  Nol???
Nol apakah kosong??
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H