Mohon tunggu...
Widianto.H Didiet
Widianto.H Didiet Mohon Tunggu... Model - Pria Tampan Pencari Cinta

Seorang pecinta seni yang mencari makan dari dunia kreatif, suka jalan jalan selama tidak menyusahkan dan tentunya sangat menikmati Wisata Kuliner sebagai kebutuhan wajib yang tidak bisa ditinggalkan. Aktif di dunia fotografi sebagai praktisi, hobi dan sekaligus pengisi pundi pundi.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Artikel Utama

Terima Kasih Kristupa Saragih, Pemersatu Fotografer Indonesia

9 Juli 2017   11:23 Diperbarui: 9 Juli 2017   17:33 2476
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kristupa Saragih
Pemersatu Fotografer Indonesia.

Kristupa Saragih, buat fotografer Indonesia siapa yang nggak kenal nama ini? Beliau adalah seorang fotografer Indonesia sekaligus pendiri dari Fotografer.Net, sebuah situs fotografi terbesar di Asia Tenggara. Dimana situs ini adalah tempat kami, para fotografer berkumpul dari sebelum era Facebook populer.

Fotografer.Net yang dibangunnya adalah media pemersatu fotografer Indonesia, dimana kala dulu, fotografer terpencar-pencar, baik sendiri ataupun klub-klub foto lokal. Tak bisa disangkal, karena FN-lah para fotografer menjadi saling kenal dan dapat berkomunikasi satu dengan lainnya. Kristupa Saragih juga seorang Kompasianer (Profil Kristupa Saragih).

Saya kenal Kristupa dari situs itu, dan berjumpa pertama kali kala Kristupa menyambangi rumah saya di Kemang dulu untuk membahas pencetakan buku 555, sebuah buku yang direncanakan sebagai kumpulan karya member FN.

Selanjutnya, kami seringkali berjumpa di berbagai kesempatan, dimana kala itu komunitas FN seringkali mengadakan aktivitas bersama dan tentunya acara tahunan Focus di JCC yang menjadi acara kumpul tahunan para fotografer. 

Terakhir bertemu adalah ketika peresmian Canon Image Square di Focus Nusantara Panglima Polim 10 Februari 2017 lalu, di kesempatan itu kita ngobrol santai dan tentunya saling canda dan cela, beliau mengomentari badan saya yang makin mengurus dan membahas soal kesehatan, dimana tentunya fisik kita sudah berbeda dari 10 tahun lalu ketika masih gila-gilanya bekerja dan bermain aktif di FN. Beliau mengingatkan untuk selalu menjaga kesehatan fisik dan terus berolah raga.

Sampai akhirnya saya terkejut menerima berita dari WA grup Fotografer tentang beliau yang stroke di Bali dan masuk rumah sakit dan akhirnya perjuangannya terhenti. Tuhan telah memanggilmu untuk mengabadikan surgaNya....

Kristupa Saragih, jasamu tidak akan saya lupakan. Karena dirimulah, saya mempunya ratusan bahkan ribuan teman fotografer dari seluruh penjuru Indonesia bahkan dunia. Karena dirimulah fotografer Indonesia mempunyai "rumah", tempat mengakrabkan diri dan saling kenal.

Saya tidak akan lupa candamu yang selalu menjawab candaan saya di FB dengan "Sudah diminum obatnya dit?" sebagai jawaban atas kegilaan saya di FB, yang kadang becanda tanpa batas... dan pastinya saya akan kehilangan sapaan pagimu; Good Morning from ... yang merupakan ritual pagimu sebagai pemberitahuan lokasi dimana kau berada.

Terimakasih untukmu Kris, Selamat Jalan Pemersatu Fotografer Indonesia.

Rest in Peace, Kristupa Saragih,

18 Desember 1976 - 8 Juli 2017

#RIPKristupa

2010
2010

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun