Mohon tunggu...
meliyani
meliyani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

22107030020, mahasiswa jurusan ilmu komunikasi UIN Sunan Kalijaga.

Selanjutnya

Tutup

Trip

Daripada Bingung Liburan ke Mana, Jogja Punya Banyak Wisata dan Kuliner yang Enak-Enak Banget

22 Mei 2023   08:09 Diperbarui: 22 Mei 2023   09:36 209
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bagi sebagian orang memilih destinasi kota tujuan untuk berwisata sangat membingungnkan. Biasanya akan timbul banyak pertimbangan seperti jarak tempuh, harga tiket, wisata yang ditawarkan dan sebagainya. Adanya pertimbangan sebelum mengambil keputusan tersebutlah yang membuat seseorang dilema dan bingung hendak liburan kemana.

Nah, daripada bingung-bingung mencari kota tujuan untuk liburan hendak kemana. Akan lebih baik jika kalian langsung cus datang ke Jogja. Jogja sendiri selain sebagai kota pelajar ternyata juga menjadi kota yang penuh dengan wisata. Tidak hanya wisata, Anda juga bisa berburu kuliner di Jogja yang benar-benar enak dan harganya murah. Untuk itu, Jogja ini bisa menjadi destinasi pilihan bagi Anda yang bingung berlibur kemana.
Wisata Alam Menarik di Jogja

Kota Yogyakarta menawarkan berbagai keindahan alam sehingga cocok bagi Anda yang hendak berburu tempat wisata. Jika kalian ingin berwisata ke pantai, ke gunung, ke danau, ke pasar, ke bukit, ke hutan, dan berbagai wisata lainnya bisa Anda temukan dengan mudah di Jogja. Jogja mempunyai banyak wisata selain yang terkenal seperti Malioboro dan Pantai Parangtritis, Jogja juga memiliki banyak hidden gem di sudut-sudut wilayahnya.

Cobalah berkendara ke selatan, kalian bisa menjumpai pantai cantik selain Parangtritis seperti pantai Cangkring, Goa Cemara, Cemara Sewu, Laguna Depok dan sebagainya. Jika bergeser ke timur sedikit, kalian bisa mendapatkan pemandangan indah hamparan pasir putih di Pantai Gunung Kidul seperti Kesirat, Wohkudu, Indrayanti, dan masih banyak lagi. 

Di wilayah Imogiri Jogja kalian bisa berwisata alam di tempat yang penuh pepohonan seperti Hutan Pinus Pengger, Kebuh Buah Mangunan, Puncak Becici, watu goyang dan lainnya. Wisata semacam ini yang berada di puncak gunung atau bukit juga bisa kalian temukan di wilayah Kaliurang. Spot healing dan menyegarkan pikiran dapat kalian kunjungi di kawasan tersebut.

Wisata Waduk Sermo/Sumber: travelpromo
Wisata Waduk Sermo/Sumber: travelpromo

Selanjutnya kalian juga bisa mengunjungi Waduk Sermo di Kulon Progo. Ketika berkunjung ke kawasan Kulon Progo kalian juga bisa menikmati sungai dan air terjun cantik misalnya Sungai Mudal yang benar-benar jernih. Naik sedikit kalian juga bisa berkunjung ke kebun teh.

Kuliner Mantap di Yogyakarta

Di samping memiliki banyak spot wisata, Jogja juga menyuguhkan berbagai hidangan nikmat di lidah para pengunjung. Terdapat banyak sekali spot kuliner yang bisa dicoba, tentunya dengan harga yang murah. Di Jogja sendiri ada banyak kuliner terkenal yang digandrungi pelancong dari berbagai kota misalnya Mie Ayam Tumini, Sate Ratu, Bakso Bakar Mahkota, Nanamia Pizzeria, Bale Raos dan sebagainya.

Satu ratu/Sumber: tripadvisor
Satu ratu/Sumber: tripadvisor

Apabila hendak memburu spot sarapan pagi-pagi Jogja ini andalannya. Kalian bisa berkunjung ke Kopi Klothok, Gudeg Yu Djum, Soto Kadipiro, Soto Bathok Mbah Katro dan warung lainnya dimana banyak terkenal di Jogja.

Berburu kuliner di Jogja seperti tidak ada habisnya. Selain mengenyangkan perut kalian juga akan mendapatkan bonus pemandangan indah dan cantik sepanjang perjalanan maupun di tempat makan yang kalian kunjungi.

Bukit Bintang/Sumber: Travelspromo
Bukit Bintang/Sumber: Travelspromo

Jika waktunya petang, spot favorit untuk makan malam yang pasti ramai dikunjungi orang yaitu Bukit Bintang. Bukit Bintang ini berada di wilayah dekat Wonosari tepatnya di Gunung Kidul dimana menawarkan spot kuliner malam yang nikmat ditemani pemandangan kerlap-kerlip lampu Kota Jogja dan hamparan bintang di langit terbuka. Jika berlibur ke Jogja pastikan untuk mampir ke tempat ini agar tidak menyesal.

Bisa dilihat bukan bahwa Jogja menyimpan banyak keunikan dan daya tarik. Tidak hanya dari wisata yang melimpah, namun Jogja juga surganya kuliner di Indonesia. Berlibur ke Jogja bagai sekali mendayung dua pulau terlampaui. Kalian bisa melepas penat dengan refreshing di wisata Jogja sekaligus menuntaskan lapar Anda dengan menikmati sajian kuliner Jogja yang mantap.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun