Mohon tunggu...
Melisa Angelina
Melisa Angelina Mohon Tunggu... Lainnya - Cubing never stops, neither does writing

Cuber. Writer. Dominan otak kiri.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Hibernasi Guru Sepanjang Pandemi, Mitos atau Fakta?

7 Januari 2022   12:01 Diperbarui: 8 Januari 2022   21:30 644
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi anak belajar daring, Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) selama pandemi Covid-19. (sumber: SHUTTERSTOCK/Travelpixs via kompas.com)

Percayalah, selalu ada pro dan kontra dibalik semua permasalahan. Tidak semua orang tua mengeluh, pun tidak semua guru menerapkan metode beri tugas lalu kumpulkan seperti yang telah disebutkan di atas. 

Kisah nyata di sebuah SMA swasta tempat saya bekerja, ada sebuah inovasi guru yang patut diapresiasi. Sejak sebelum pandemi pun, beliau guru yang sangat peka terhadap kebutuhan sekaligus keluhan peserta didiknya. 

Saya sendiri berperan sebagai tenaga kependidikan yang bekerja membantu beliau. 

Sejak sekolah daring dikumandangkan, beliau ini selalu memikirkan cara menyampaikan ilmu-ilmu kimia secara jelas, apa pun caranya. 

Sebagai seseorang yang bekerja berdampingan dengan beliau, saya mengamati semua usahanya jatuh bangun mengambil hati peserta didiknya agar tidak menyepelekan sekolah daring. 

Tiga inovasi yang menurut saya paling berpengaruh yaitu mengadakan praktikum daring secara live, membuat tiga puluh kombinasi kode soal tiap ulangan, dan mengadakan praktikum tatap muka persiapan masuk perguruan tinggi.

Untuk poin pertama ini memiliki keunikan dari metode ajar yang banyak beredar di masyarakat maupun kursus-kursus online. 

Praktikum live memaksa peserta didik untuk berinteraksi dengan guru, dimana peserta didik wajib memberikan tanggapan terhadap apa saja yang sedang diperagakan guru, dan yang paling penting tidak bisa ditinggal tidur atau nge-game. 

Adanya interaksi antara guru dan peserta didik mampu meningkatkan pemahaman terhadap teori yang telah diajarkan di kelas biasa. 

Penugasan mandiri berupa proyek yang merepotkan orang tua menjadi berkurang. Praktikum live ini sekaligus menjadi bukti bahwa ada guru yang sangat berdedikasi dan berkomitmen dalam mengemban tanggung jawab mencerdaskan generasi muda. 

Saya tahu persis betapa melelahkannya mempersiapkan semua bahan dan fasilitas sebelum jam praktikum dimulai, istilahnya behind the scene. Pinjam kamera, tripod, meluangkan waktu belajar teknik merekam yang baik, hingga latihan sebelum perform sangat menguras tenaga. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun