Mohon tunggu...
Melisa Putri
Melisa Putri Mohon Tunggu... Jurnalis - Sarjana Pendidikan

Halo, saya Melisa Putri Swandini Permata Wuri, lulusan sarjana pendidikan dari salah satu universitas negeri di Indonesia. Saya memiliki ketertarikan mendalam dalam dunia menulis dan saat ini tengah menekuni bidang ini dengan penuh semangat. Kombinasi latar belakang pendidikan dan hasrat saya dalam menulis memberikan pandangan holistik dan kreatif dalam menyampaikan ide. Saya sedang mencari peluang pekerjaan yang memungkinkan saya menggabungkan passion menulis dengan pengembangan diri secara profesional. Saya percaya bahwa kemampuan berkomunikasi dan kreativitas saya akan menjadi nilai tambah bagi lingkungan kerja yang dinamis.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Ekspedisi Jagat Anjasmara: Memperkaya Pengalaman Anak-Anak TPQ Melalui Kegiatan Outbound Bersama Komunitas Sekawan dan Remas Al-Azhar

11 Februari 2024   12:11 Diperbarui: 11 Februari 2024   12:13 351
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi Ekspedisi Jagat Anjasmara

Ditengah teriknya matahari, anak-anak TPQ Nurul Huda beranjak dari rumah untuk pergi menuju Masjid Al-Azhar yang merupakan titik kumpul mereka sebelum melakukan outbound yang berada di Pantai Ungapan. Pada hari Minggu dipenghujung Tahun 2023, sebuah perjalanan bernama “Ekspedisi Jagat Anjasmara” dimana keceriaan dan pembelajaran berjalan berdampingan hingga terbentuk sebuah kisah yang menakjubkan. Disini Komunitas Sekawan dan Remaja Masjid Al-Azhar saling bergandengan mengukir memori masing-masing, untuk memperkaya pengalaman anak-anak TPQ Nurul Huda.

Ekspedisi Jagat Anjasmara menjadi sebuah tema tolak ukur dari kegiatan ini. Dengan mengusung tema ini fasilitator memberikan jembatan bagi seluruh Masyarakat yang berpartisipasi untuk mengembangkan kegiatan-kegiatan penggalangan dana, kultur kebersamaan dan keberagaman Masyarakat diberbagai aspek perbedaan, serta pelestarian kearifan lokal yang selama ini tumbuh dan berkembang ditengah-tengah masyarakat. Terciptanya kegiatan ini diaharapkan bisa memberikan pemahaman spiritual maupun non spiritual masyarakat serta anak-anak TPQ melalui instansi pemerintah, organinasi masyarakat dan lembaga keagamaan islam setempat.

Dokumentasi Ekspedisi Jagat Anajasmara
Dokumentasi Ekspedisi Jagat Anajasmara

Dengan semangat yang membara, anak-anak TPQ dengan dipimpin oleh Komunitas Sekawan serta Remaja Masjid Al-Azhar, berangkat menuju Pantai Ungapan untuk melaksanakan kegiatan outbound. Ekspedisi ini membawa mereka menuju pengembangan karakter yang mendalam. Tidak hanya itu, kegiatan outbound kali ini tidak hanya petualangan melatih fisik di alam terbuka, tetapi juga tentang penemuan jati diri, penumbuhan sifat sosial dan sikap kebersamaan yang melibatkan seluruh komunitas yang berpartisipasi.

Setibanya di Pantai Ungapan anak-anak melakukan sholat Ashar berjamaah di Masjid Pantai. Kegiatan ini tidak hanya menjunjung tinggi kebersamaan tetapi juga tidak melupakan kewajiban sebagai umat muslim yang taat. Kegiatan Sholat Ashar dipimpin oleh salah satu anggota Remaja Masjid Al-Azhar dan diikuti oleh seluruh anggota komunitas.

Kegiatan dilanjutkan dengan briefing anak-anak TPQ yang dipimpin oleh koordinator acara dari pihak komunitas Sekawan. Dengan pembawaan yang interaktif dan juga banyak benefit yang ditawarkan kepada anak-anak, membuat antusias anak TPQ meningkat pesat. Kegiatan outbound tidak hanyak dilakukan pada tahun ini, tetapi pada tahun 2022 outbound sudah pernah diselenggarakan. Tercatat pada tahun 2023 ini memiliki kenaikan sebesar 30% dari jumlah pada tahun 2022.

Dokumentasi Ekspedisi Jagat Anajasmara
Dokumentasi Ekspedisi Jagat Anajasmara

Outbound dibuka dengan membagi mereka menjadi kelompok-kelompok yang sudah ditentukan sebelumnya. Tujuannya adalah menghindari ketimpangan tentang gap umur anak-anak TPQ. Permainan yang dimainkan juga tak kalah seru diantaranya yaitu estafet karet, estafet tepung, dan menjatuhkan stiker tempel dari wajah. Selain berbagai permainan interaktif, setiap kelompok diminta untuk membawakan yel-yel, dimana setiap yel-yel akan dinilai oleh panitia.

Dokumentasi Ekspedisi Jagat Anajasmara
Dokumentasi Ekspedisi Jagat Anajasmara

Permainan outbound dibuat dengan semenarik mungkin demi meningkatkan semangat anak TPQ. Komunitas Sekawan dan Remaja Masjid Al-Azhar bekerja dengan sepenuh hati dan berkolaborasi demi mensukseskan acara ini. Mereka berbagi pengalaman dan menuangkannya kedalam Ekspedesi Jagat Anjasmara ini. Setiap anggota komunitas dan remaja masjid secara aktif terlibat dalam setiap tahap, serta memastikan bahwa kegiatan ini bukan hanya menciptakan memori indah bagi anak-anak TPQ, namun juga sarana menjalin ikatan sosial yang kuat diantara dua komunitas.

Dokumentasi Ekspedisi Jagat Anajasmara
Dokumentasi Ekspedisi Jagat Anajasmara

Dengan terbenamnya matahari yang meninggalkan senja yang sangat cantik, Ekspedisi Jagat Anjasmara juga akan menjadi kegiatan yang bisa kenang sebagai kegiatan yang sangat berarti bagi kita. Kegiatan pertama yang melibatkan kolaborasi antara Komunitas Sekawan dan Remaja Masjid Al-Azhar ini menjadi sebuah sejarah tentang persatuan, pertumbuhan, serta kebersamaan yang bisa melekat pada pembelajaran sosial bagi masa depan anak TPQ.

Demi keberhasilan acara ini tidak melupakan peran dari Guru TPQ serta Wali TPQ yang senantiasa memberikan dukungan bagi anak TPQ untuk menjelajah dunia serta membimbing mereka menemukan jati diri. Semoga dengan adanya ekspedisi ini akan memberikan pengalaman yang membekas dalam hati dan pikiran mereka dan menjadi sebuah tolak ukur semangat pembelajaran serta kepedulian dihati setiap anak-anak TPQ.

Ekspedisi Jagat Anjasmara ditutup dengan pembagian hadiah serta pembagian konsumsi oleh panitia. Hadiah diberikan kepada kelompok pemenang yang berhasil memenangkan permainan dalam kegiatan outbound. Selain pemenang permainan, hadiah juga diberikan kepada anak-anak TPQ yang paling aktif serta ada beberapa kategori lain. Hal ini bertujuan untuk memberikan semangat lebih banyak bagi anak-anak TPQ dalam mengikuti kegiatan.

Dokumentasi Ekspedisi Jagat Anajasmara
Dokumentasi Ekspedisi Jagat Anajasmara

Keberhasilan Ekspedisi Jagat Anjasmara ini memberikan bukti nyata bahwa pendidikan tidak selalu berada didalam kelas, melainkan pendidikan akan terjadi pada setiap langkah yang diambil, disetiap rintangan yang berhasil dihadapi, dan setiap momen kebersamaan yang berhasil kita bangun. Dengan berakhirnya kegiatan ini kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh partisipan yang berperan penting dalam perjalanan ini. 

Semoga kita bisa bertemu di petualangan mendatang dengan semangat yang masih sama untuk menciptakan jejak indah yang tak terhapuskan dalam dunia pendidikan anak-anak kita. Selamat tinggal, Ekspedisi Jagat Anjasmara, jejak kita bersama menuju masa depan yang lebih cerah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun