Dari reward-reward itu aku menyadari bahwa sebuah persaingan itu bukan masalah kalah/menang, tetapi tentang perihal semangat untuk menuntaskan sebuah tulisan. Reward memang manis sekali rasanya, tetapi makna pemberian reward dari Kompasiana itu jauh lebih manis dari yang tampak. Bagi penulis, reward bukan satu-satunya tujuan pencapaian dalam menulis, tetapi reward bisa menjadi alasan untuk memberikan tulisan yang terbaik yang aku bisa.Kisah manisku yang lain adalah saat poin demi poin akunku meningkat. Entah bagaimana perhitungan peningkatan itu terjadi pada akun Kompasianaku saat ini. Setidaknya aku menikmati semua proses itu. Aku senang sekali dengan peningkatan itu meskipun untuk mendapatkan K-reward seperti yang didapatkan oleh para Kompasianer bak jauh panggang dari api.
Poin, reward berbagai kegiatan adalah bentuk penghargaan bagi Kompasianer dan ini harus dipikirkan betul oleh Kompasiana. Menciptakan simbiosis mutualisme antar Kompasianer dengan Kompasiana akan membuat media ini semakin banyak diminati. Bahwa Kompasiana betul-betul menghargai setiap tulisan Kompasianer, tanpa pandang bulu.
Aku berharap semoga di HUT Kompasiana yang ke-14 ini, Kompasiana dan Kompasianer dapat berjalan beriringan. Kompasiana bisa menjadi jembatan bagi Kompasianer dan Kompasianer bisa memberikan tulisan terbaiknya untuk masyarakat. Juga, Kompasiana akan terus menjadi rumah yang ramah, terupdate, dan menyenangkan bagi para Kompasianer sehingga berlama-lama di dalamnya pun tidak masalah untuk dilakukan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H