2. Run Run
Lagu kedua ialah Run Run yang musiknya mempunyai vibes yang energik dan cocok banget diputar sebagai lagu penyemangat. Pembawaan lagu ini membuat pendengarnya menjadi kembali antusias ketika ingin memulai aktivitas. Bahkan lagu ini cocok banget didengarkan oleh kamu yang lagi patah semangat dan berusaha kembali bangkit mengejar mimpi!
Lagu ini sangat menggambarkan keadaan Sun Jae yang dulunya ialah atlet renang di sekolahnya dan bermimpi menjadi atlet nasional serta bisa membawa harum nama Korea Selatan di dunia internasional. Namun, mimpi tersebut harus direlakan karena Sun Jae mengalami kondisi kesehatan yang terus memburuk sehingga ia harus berhenti berenang. Dalam keadaan itu, Sun Jae membuka lembaran baru dan berusaha menemukan kembali impiannya. Akhirnya Sun Jae pun kembali bangkit dan mengejar mimpinya menjadi idol.
Pada drama Lovely Runner, lagu Run Run dibawakan pada saat konser Eclipse dimana vibesnya yang semangat mendukung banget untuk seru-seruan saat konser!
3. You & I
You & I merupakan lagu yang dinyanyikan oleh Eclipse dan viral juga di kalangan penonton drama ini. Lagu You & I memiliki alunan musik yang lembut dan bisa menenangkan pendengarnya.
Ketika lagu ini diputar, nada dan juga suara vokalis band Eclipse ini sangat cocok sehingga ini menambah poin plus saat mendengarkan lagu ini. Lirik lagu ini juga sangat menggambarkan seseorang yang sedang jatuh cinta dan ingin terus bersama. Lagu ini juga memberikan pesan rasa syukur seseorang atas kedatangan orang yang dicintainya serta kehadiran pasangan ini merupakan sebuah keajaiban di hidupnya. Walaupun banyak rintangan yang dihadapi namun itu menjadi penguat untuk terus mempertahankan hubungan. Duh, ini sih Sun Jae banget ya!
Perpaduan semua itu menjadikan lagu You & I ini enak banget didengerin khususnya bagi orang yang lagi bucin-bucinnya dengan someone specialnya nih!
4. No Fate