Mohon tunggu...
Meidy Y. Tinangon
Meidy Y. Tinangon Mohon Tunggu... Lainnya - Komisioner KPU Sulut | Penikmat Literasi | Verba Volant, Scripta Manent (kata-kata terbang, tulisan abadi)

www.meidytinangon.com| www.pemilu-pilkada.my.id| www.konten-leadership.xyz| www.globalwarming.blogspot.com | www.minahasa.xyz| www.mimbar.blogspot.com|

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Kompasianer Fatmi Sunarya, Entertainer 2021

12 Januari 2021   23:49 Diperbarui: 12 Januari 2021   23:52 566
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kira-kira siapa ya entertainer yang bakal naik daun dan jadi bahan perbincangan netizen karena karyanya? Jawabannya adalah seorang Kompasianer yang dinobatkan sebagai Kompasianer Teraktif ke-2 dalam Kaleidoskop Kompasiana 2020. Siapa lagi kalau bukan Fatmi Sunarya. Mengapa Fatmi Sunarya?

Kompasianer adalah Entertainer

Sebelum sedikit mengulas FS (Fatmi Sunarya), saya mau mengatakan bahwa Kompasianer adalah entertainer juga. dan Kompasiana adalah panggung para entertainer. Kok bisa?

Menurut Om Wiki Entertainer adalah seseorang yang memberikan hiburan dalam berbagai bentuk. Bentuk-bentuk entertainer diantaranya adalah penyair dan penulis. Kompasianer Pengguna Internet yang telah memiliki Akun Kompasiana dan kemudian menulis atau menayangkan konten berupa artikel, foto dan video melalui akunnya tersebut.

Merujuk dari jenis entertainer adalah juga penyair dan penulis, maka sangat beralasan  kalau saya menyatakan bahwa Kompasianer adalah juga  entertainer. Karena semua Kompasianer adalah juga penulis.

Mengapa Fatmi Sunarya?

Pertama, lihat saja moto dalam profil akun Kompasiana perempuan dengan hobi traveling ini:  

Menulis Menghidupkan Jiwa Yang Mati---- Ingin tetap membumi

FS membuktikan motonya itu dalam karyanya yang sebagian besar adalah puisi inspiratif yang sangat bermanfaat bagi pembaca yang haus akan kata-kata inspirasi dan motivasi. Keinginan untuk tetap membumi dilakukannya dengan tetap menjaga hobi travelingnya.

Kedua, menjadi Kompasianer sejak 09 Agustus 2019, hingga saat ini, ketika usia bergabungnya bersama Kompasiana  baru 1 Tahun 5 bulan, FS telah menorehkan 732 konten dengan 102.379 pageview. 

Akhir Tahun 2020, FS dinobatkan sebagai Kompasianer Teraktif ke-2 dalam Kaleidoskop Kompasiana 2020. Nomor 1 menjadi milik Opa Tjiptadinata.  Mengapa bukan opa Tjip? Opa Tjip merupakan Kompasianer yang tidak dalam status "sedang naik daun". Beliau adalah sesepuh, guru dan inspirator senior. Sudah bukan dalam masa naik daun tetapi telah naik buah matang. Hehehe

Dengan label teraktif, maka prediksi saya di Tahun 2021 ini FS akan semakin semangat menulis.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun