"Engkau sarjana mudaÂ
Resah mencari kerja
Mengandalkan ijazahmu
Empat tahun lamanya
Bergelut dengan buku
Tuk jaminan masa depan "
Begitulah petikan lirik lagu "Sarjana Muda" yang dinyanyikan oleh musisi legendaris Iwan Fals rilis ditahun 1981. Sudah lama ya, tetapi bagaimana lirik tersebut masih menyindir sampai saat ini, bukan?
Zaman telah berubah, yang namanya pengangguran masih dominan bahkan terus meningkat. Apalagi saat ini semua serba canggih. Banyak pekerjaan yang sudah diambil alih oleh mesin-mesin yang dikendalikan oleh komputer. Pertumbuhan penduduk juga terus mengalami peningkatan tetapi pekerjaan justru banyak yang hilang.
Pengganguran memberi dampak yang besar pada perkembangan ekonomi suatu negara. Himpitan ekonomi akan mempengaruhi kesejahteraan, angka kriminalitas, tekanan hidup, stres, kekacauan sosial bahkan depresi berat.
Jadi bagaimana? Setiap orang perlu mengembangkan keterampilan yang menjadikan dirinya benar-benar siap dan dapat bekerja. Semisalnya menjadi orang yang merdeka secara ekonomi mampu menguasai keadaan dan lingkungan , menguasai perubahan ketimbang melawannyanya. Terbuka, reseptif dan adaptif terhadap berbagai perkembangan zaman. Bahkan memfokuskan pada kualitas untuk memikirkan apa yang perlu diketahuinya dalam rangka meningkatkan kinerja dalam pekerjaannya, untuk besok dan juga sekarang. Sedangkan yang telah bekerja harus tetap belajar berkelanjutan untuk mengatasi berbagai perubahan dan mampu mengambil inisiatif, menggunakan pertimbangan, pengambilan keputusan yang baik dan rasional, kreatif dan inovatif.