Keuntungan akan diberikan tergantung tanggal jatuh tempo deposito tersebut. Jatuh tempo deposito bisa dipilih investor mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan dan 12 bulan. Deposito memiliki tingkat risiko yang cukup rendah dan cenderung aman.
Namun, ada minimal nominal jika ingin memulai investasi pada deposito. Jumlah nominal ini tergantung bank mana yang dipilih oleh investor.
EMAS
Emas merupakan jenis investasi yang sudah menjadi budaya di Indonesia. Emas sendiri memiliki tingkat penukaran menjadi uang tunai yang tercepat jika dibandingkan dengan jenis investasi lainnya.
Emas sendiri memiliki nilai yang cukup stabil, sangat kuat dalam menghadapi inflasi. Nilai emas sangat tidak terpengaruh pada naik turunnya nilai mata uang suatu negara.
Jika kalian ingin mengatasi inflasi dengan investasi yang aman karena rendah akan risiko, kalian bisa memilih emas sebagai pilihannya. Sayangnya, emas dapat benar-benar dinikmati hasilnya dalam jangka panjang, karena jika jual beli emas dalam jangka pendek tidak akan mendapatkan untung yang signifikan.Â
Nah, itulah beberapa investasi yang bisa kalian pilih untuk menghadapi inflasi. Sayang dong uang hanya diam di tabungan saja, jadikan uang kalian itu juga menghasilkan uang agar tidak hanya tergerus biaya admin perbulan dan inflasi.
See ya!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H