Keempat, mendudukkan aktor-aktor yang terlibat secara lugas. Di balik sebuah fakta, terdapat aktor-aktor yang memainkan perannya. Jurnalisme investigasi berusaha mengungkapkannya berdasarkan bukti-bukti yang didasari oleh fakta.
Terakhir, publik bisa memahami kompleksitas masalah yang dilaporkan dan bisa membuat keputusan atau perubahan berdasarkan laporan itu.
Dengan segala elemen ini, tentu menjadi seorang jurnalis investigator bukanlah hal yang mudah jika dibandingkan dengan jurnalis biasa. Mereka harus berhadapan dengan banyak bahaya, tantangan, dan orang-orang penting yang berkuasa.
Namun, berita yang dilaporkan ke publik akan sangat dihargai nilainya. Contohnya adalah berita-berita jurnalisme investigasi yang Aiman Witjaksono dan timnya lakukan.
Melalui episode siniar miliknya yang bertajuk “Syarat Menjadi Jurnalis Investigator”, Aiman berbagi kisah dalam menjalankan jurnalisme investigasi dengan segala tantangannya.
Dengarkan lebih lengkap siniar Aiman Witjaksono yang kini mengudara di Spotify. Selain berbicara seputar pengalaman bekerja, Aiman akan bercerita tentang seluk-beluk kehidupan personalnya hingga apa saja yang melatarbelakanginya sebagai jurnalis.
Ikuti juga siniarnya agar kalian tidak ketinggalan episode-episode terbaru!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H