Mohon tunggu...
Media Aspirasi
Media Aspirasi Mohon Tunggu... Jurnalis - Critical Education

Sarana Penyaluran Aspirasi Sampaikan aspirasimu meskipun akan mengancam keselamatanmu

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Gelar Konsolnas ke-1, Fornas Mazawa Tentukan Arah Juang Organisasi Semakin Kuat dan Maju

24 November 2021   00:42 Diperbarui: 24 November 2021   01:28 536
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wakil Menteri Agama RI, Rektor UMJ, Pimpinan Baznas RI, Wakil Wali Kota Jaksel, Presidium Fornas Mazawa, Kaprodi Mazawa, dan Ketua HMP (Dokpri)

"Sebagai mahasiswa yang sadar akan pentingnya meningkatkan akademik dan aktif dalam menyiarkan jurusan yang belum terdengar mahasiswa maupun pada masyarakat umum. Perlu kita tunjukkan bahwa Manajemen Zakat dan Wakaf adalah prodi yang mempunyai potensi besar dalam memaksimalkan zakat dan wakaf di Indonesia," ujar M. Chafidz.

"Dengan kegiatan yang bertemakan 'Manifestasi Mahasiswa yang Unggul dan Kreatif dalam Meningkatkan Literasi Zakat dan Wakaf', bisa menjadikan mahasiswa dan masyarakat sadar akan kewajiban berzakat untuk keseimbangan perekonomian," imbuh dia.

Perlu diketahui, potensi zakat dan wakaf di Indonesia mencapai  kurang lebih 400-500 triliun per tahun dan hanya terserap 10% dari potensi yang ada. Selain potensi dalam segi zakat dan wakaf, jurusan ini juga mampu menyediakan lapangan kerja.

Tak hanya itu, Rektor UMJ Ma'mun Murod mengapresiasi adanya agenda tersebut. Pimpinan UMJ itu menyebut Konsolnas ini adalah awal yang baik bagi mahasiswa untuk terus menjadi seorang aktivis yang peduli pada pengelolaan zakat dan wakaf di Indonesia.

"Negara ini harus dipimpin oleh mahasiswa aktivis bukan dipimpin oleh mahasiswa yang hanya mendapatkan gelar secara instan, karena mahasiswa adalah penggerak roda pemerintahan di masa yang akan datang," ucap Rektor berusia 48 tahun tersebut.

Berikutnya, Plt. Wakil Wali Kota Jakarta Selatan Isnawa Adji mengapresiasi penuh. Ia juga menaruh harapan besar dengan adanya Fornas Mazawa.

"Melihat mulai adanya Coronavirus Disease (Covid-19), lembaga-lembaga sosial berkontribusi besar dalam kesejahteraan masyarakat di Indonesia," kata Isnawa singkat.

Apresiasi juga datang dari Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, meskipun hadir Dalam Jaringan (Daring). Wakil Gubernur asal Partai Gerindra tersebut berpesan kepada Fornas Mazawa agar bisa memanfaatkan dengan baik waktu dan kesempatan yang dimiliki.

"Saya ucapkan selamat dan sukses, tolong dimanfaatkan betul-betul waktu yang ada untuk menyamakan visi dan program guna mencapai cita-cita. Saya kira momentum ini penting dan bersejarah untuk menentukan arah gerak Fornas Mazawa ke depannya. Semoga kegiatan ini terlaksana dengan baik dan lancar sehingga bisa bermanfaat bagi nusa dan bangsa," pesan Ahmad Riza.

Tak hanya itu, Pimpinan Baznas RI Rizaludin Kurniawan menyatakan gerakan filantropi dari tahun ke tahun selalu mengalami peningkatan, hingga sampai saat ini potensi zakat menembus angka kurang lebih 320 triliun di tahun 2021.

"Dengan adanya kegiatan Konsolnas yang diadakan Fornas Mazawa sangat membantu mengkampanyekan filantropi, serta meningkatkan kepedulian mahasiswa maupun masyarakat akan pentingnya berzakat," tukas Rizaludin.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun