Mohon tunggu...
Medha Zeli Elsita
Medha Zeli Elsita Mohon Tunggu... Jurnalis - Living on the jetplane

Sedang menikmati perjalanan menjadi penulis paruh waktu

Selanjutnya

Tutup

Trip

Kunjungan Mahasiswa Pariwisata UGM ke Jogja Bay

9 April 2018   17:51 Diperbarui: 9 April 2018   17:53 608
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sabtu (7/4) lalu sebanyak 30 orang Mahasiswa Pariwisata Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gajah Mada melakukan kunjungan ke Jogja Bay Pirates Adventure Waterpark dalam rangka company visitbertemakan "Play Your Imagination & Plan The Trip". Kunjungan yang digawangi oleh Himpunan Mahasiswa Pariwisata UGM ini disambut dengan hangat oleh pihak Jogja Bay Pirates Adventure Waterpark di Lawana Resto.

Dari kedatangan di lobby atas pada pukul 08.30 WIB, sejumlah mahasiswa diajak berkeliling wahana oleh Tim Sales & Marketing Jogja Bay Pirates Adventure Waterpark sebelum menuju Lawana Resto. Mahasiswa diberikan bekal informasi mengenai sejumlah wahana favorit, peraturan pengunjung, dan fasilitas yang ada.

Kunjungan Mahasiswa Pariwisata UGM ke Jogja Bay ini merupakan kunjungan resmi perdana mereka. Hal ini disampaikan oleh Verda Kusuma P. Selaku kadiv pelaksana acara. Menurut Verda, Jogja Bay dipilih menjadi salah satu destinasi company visit mahasiswa Pariwisata UGM karena dinilai menjadi satu-satunya wahana rekreasi yang dinamis di Jogja.

"Kami melihat Jogja Bay ini menjadi salah satu team park yang sukses di Jogja, DIY khususnya. Jika di tempat lain ramai pengunjung hanya terjadi di awal-awal tahun saja namun tidak dengan Jogja Bay. Dengan adanya kunjungan ini kami berharap dapat mengetahui apa yang ada dibalik kesuksesan manajemen operasional dan strategi marketing Jogja Bay Waterpark," ujar Verda.

Dokumentasi pribadi
Dokumentasi pribadi
Vice General Manager Jogja Bay Pirates Adventure Waterpark, Bapak I Nyoman Mastra, dalam materinya menyampaikan rasa terimakasih kepada mahasiswa Pariwisata UGM yang telah memberikan apresiasi tersebut. 

Menurut Bapak Mastra kesuksesan yang tampak diluar ini merupakan tantangan yang berat bagi kinerja tim Jogja Bay Waterpark. Label sukses yang telah disematkan tersebut justru menjadi pacuan tersendiri bagi tim manajemen dan pihak internal terlibat untuk dapat terus meningkatkan pelayanan terhadap pengunjung.

Medha Zeli Elsita selaku Public Relation Jogja Bay Waterpark menambahkan peningkatan pelayanan pengunjung tersebut dapat dijalankan melalui beberapa aspek. Dari segi SDM, strategi penjualan, fasilitas, kebersihan, dan hospitalitykepada pengunjung. "Jogja Bay sebagai salah satu tempat wisata air keluarga di Jogja akan terus berbenah dan memberikan pengalaman terbaik bagi setiap pengunjung. Harapannya Jogja Bay tidak hanya menjadi tempat rekreasi air namun juga menjadi wahana edukasi masyarakat Jogja," ujar Medha.

Mahasiswa Pariwisata UGM didampingi oleh Bapak Rucitarahma Ristiawan M, Sc., selaku dosen pendamping menyampaikan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Pihak Jogja Bay Pirates Adventure Waterpark atas sambutan dan pelayanannya yang memuaskan. "Dengan adanya company visit ini pula kami berharap dapat membangun kerjasama yang baik antara Jurusan Pariwisata UGM dengan Jogja Bay Waterpark kedepannya," tutupnya.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun