Mohon tunggu...
M. Boby Hasan Arfani
M. Boby Hasan Arfani Mohon Tunggu... Penulis - Jurnalis

Penggemar Statistik, Sepakbola, Buku, dan Keindahan Alam

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Prediksi Skor Filipina U-16 vs Indonesia U-16: Garuda Muda Bisa Menang Besar

23 Juni 2024   18:33 Diperbarui: 23 Juni 2024   18:39 286
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pertandingan Filipina U-16 vs Indonesia U-16 match day kedua grup A Piala AFF U-16 akan di gelar. Senin, (24/06).

Laga Filipina U-16 vs Indonesia U-16 akan digelar di stadion Manahan Solo, 19.30 WIB  dan dapat disaksikan secara daring lewat Indosiar atau Vidio.

Prediksi skor Filipina U-16 vs Indonesia U-16 adalah 0-4 untuk kemenangan Garuda Muda.

Indonesia U-16 Siap Tempur

Indonesia menjadi salah kontestan paling siap di kejuaraan AFF U-16 kali ini terutama bila dibandingkan dengan pesaing lain di grup A.


Contohnya Singapura yang hanya mempersiapkan tim selama 2 minggu saja. hal ini diakui oleh pelatih Singapura Angel Tornado Flores.

Pada sesi wawancara pra pertandingan Timnas Indonesia U-16 vs Singapura U-16 (20/06).

"Persiapan 2 minggu sudah kami lakukan dan kami berharap bisa mendapatkan hasil yang baik" ujar Tornado dilansir dari pssi.org

Sementara itu Nova Arianto sudah mempersiapkan timnya mulai dari bulan Februari lalu.

Timnas Garuda tercatat memulai seleksi dari bulan Februari dan sudah melakukan beberapa laga uji coba.

Sehingga Garuda Muda dipastikan siap tempur untuk kejuaraan kali ini.

"Semua pemain dalam kondisi yang fit, dan kami sudah menganalisa lawan yang akan kami hadapi nanti' ujar Nova Arianto dilansir dari pssi.org

Filipina dalam Kondisi yang Kurang Baik

Psikologi pemain Filipina U-16 sedang tidak baik-baik saja setelah mereka dibantai oleh Laos pada laga perdana.

Koordinasi antar pemain juga terlihat kurang baik, sehingga banyak kelemahan mereka yang bisa dieksploitasi oleh punggawa Laos.

Kelemahan Filipina U-16 yang paling mencolok adalah pertahanan sayap mereka.

Indonesia Harus Mengandalkan Winger 

Indonesia U-16 harus bisa memanfaatkan kelemahan Filipina U-16 yang sangat terlihat pada pertandingan melawan Laos.

Sayap Garuda Nazriel dan Mierza harus bisa menyelinap masuk dengan sprint mereka dan mengobrak-abrik pertahanan Filipina.

Kemenangan besar bukan menjadi hal mustahil untuk Indonesia U-16 nantinya.

Prediksi susunan pemain Filipina U-16 vs Indonesia U-16

Filipina U-16: Sunico (GK), Sambalod, Gauzon, Mariona, Dalman, Pasic, Dimapilis, Briones, Atienza, Balbalin, Sanchez.

Indonesia 4-4-2: Ichsan (GK), Raihan, Panji, Fabio, Rian, Nazriel, Mierza, Evandra, Daniel, Zahaby, Alberto.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun