Mohon tunggu...
Mbak Avy
Mbak Avy Mohon Tunggu... Penulis - Mom of 3

Kompasianer Surabaya | Alumni Danone Blogger Academy 3 | Jurnalis hariansurabaya.com

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Takjil Menjadi Pembatal Puasa atau Pengganjal Perut?

17 Mei 2018   19:58 Diperbarui: 17 Mei 2018   20:24 793
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Di bulan Ramadhan, takjil menjadi barang yang tidak dapat dipisahkan dan wajib ada dalam menu berbuka puasa. Biasanya menjadi makanan pembuka sebelum menyantap makanan utama.

Kalau pada jaman nabi Muhammad SAW takjil berupa kurma, tapi seiring perkembangan jaman takjil bisa beraneka ragam. Ada yang berupa minuman, kudapan bahkan buah. Yang penting makanan yang tidak berat, manis dan menyegarkan. Sehingga akhirnya bermunculan menu-menu takjil yang beraneka ragam. 

Seperti biasa, ketika bulan puasa datang. Jalan-jalan di perumahan jadi ramai dengan orang berjualan. Fenomena ini sudah menjadi tradisi yang tidak diketahui kapan mulainya. Banyak dampak positif yang ditimbulkan. Disamping bisa dijadikan pemasukan tambahan para ibu-ibu rumah tangga yang kreatif, juga meringankan pekerja kantoran yang tidak sempat memasak.

(Dok. Pribadi)
(Dok. Pribadi)
Diantara banyaknya macam dari takjil, ada beberapa takjil berupa minuman yang menjadi favorit dan selalu menjadi pilihan utama. 

Es buah sudah pasti menjadi salah satu pilihan untuk dijadikan pelepas dahaga. Takjil ini sangat populer karena di samping murah, juga menyehatkan.

Kolak selalu hadir seperti juga es buah, karena memiliki rasa yang lezat dan nikmat. Kuah santannya bisa dikreasikan dengan berbagai macam campuran seperti pisang, ketela, kolang kaling atau roti.

Buka puasa apalagi di hari pertama, bagaimanapun pasti akan terasa istimewa. Ada banyak rencana yang sudah tersusun, untuk memenuhi meja makan dengan aneka macam menu dan jenis makanan. Dari mulai makanan berat, minuman, jajanan sampai takjil.

Takjil yang menjadi makanan pembuka sebagai pembatal puasa, biasanya memang sengaja di pilih yang istimewa. Padahal apapun makanan itu pasti rasanya sangat enak, karena di makan saat perut kosong. 

dokumen pribadi
dokumen pribadi
Karena tadi membeli takjil cukup banyak, beberapa jajan basah masih bisa dinikmati sampai menjelang sahur. Saya nikmati sambil menyelesaikan beberapa DL tulisan ditemani segelas kopi. Tidak tanggung-tanggung, bukan makanan kecil lagi lo. Ada lemper dan beberapa buat jemblem (makanan jawa yang terbuat dari ketela ditengahnya gula merah). Lumayan juga. Takjil bisa dijadikan pengganjal perut nih hehehe :)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun