Halo Catlovers... Sering dengar FLUTD pada kucing? Dan sudah tahu apa itu FLUTD?
FLUTD atau Feline Lower Urinary Tract Disease adalah gangguan saluran kemih yang terjadi pada kucing dewasa.
FLUTD juga bisa diartikan kucing sulit buang air kecil.
Dan ternyata kucing jantan lebih rentan terkena FLUTD loh daripada kucing betina.
Masa sih?
Ya, memang benar terbukti ternyata. Saya mempunyai 2 ekor kucing. Momo si kucing oren jantan usia 2 tahun, dan Miki si kucing betina usia sekitar 1 tahun.
Selama 2 tahun, Momo sudah 2 kali terkena FLUTD, sedangkan si Miki Alhamdulillah selalu sehat.
Jadi bagaimana kita tahu kalau kucing kita terkena FLUTD?
Tanda yang paling mudah kita amati adalah ketika si kucing sering bolak-balik ke litterbox tetapi tidak ada kencing yang keluar atau keluar kencingnya hanya tetes-tetes saja, saat buang air kecil disertai mengejan.
Lalu bagaimana cara mengeceknya kalau kucing kita buang air kecil di outdoor? Berikut tips-tipsnya:
- Kita bisa cek dari nafsu makannya apakah menurun dari biasanya,
- Cek mangkok minumnya berkurang atau tidak, karena kucing yg susah kencing biasanya malas minum,
- Raba perut bagian bawah terasa keras atau tidak, biasanya kalau kucing merasa kesakitan dia akan mengeong jika perut bagian bawahnya diraba,
- Kucing terlihat lebih sering menjilat alat kelaminnya,
- Alat kelamin kucing berwarna keunguan, warna normalnya adalah merah muda.
Untuk kasus si Momo, saat pertama kalinya dia terkena FLUTD tahun lalu, saya langsung tahu ketika saya mengamatinya di litterbox.