Kaleng roti bekas bagian bawahnya juga dibuang, bagian atasnya dipasang kertas semen rangkap dua atau lebih. Agar permukaan kertas semen kencang biasanya saya olesi lem kanci lalu dipanaskan di bawah sinar matahari atau di atas panas bara api unggun.Â
Jadinya seperti alat musik terbang (rebana) atau kendang berbunyi nyaring. Setiap kali permukaan kertas semen kendang mengendor maka saya jemur lagi di bawah sinar matahari sampai mengencang kembali.
Jadilah seperangkat alat musik patrol ala kadarnya. Pernah suatu ketika saat melakukan patrol keliling, saking bersemangatnya sampai nggak ingat waktu.Â
Kami mengira masih malam, ternyata sudah menjelang subuh. Orang-orang yang mendengar suara alat patrol kami bukannya senang malah menjadi marah-marah karena berisik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H