Mohon tunggu...
Mela Aprilian Wardani
Mela Aprilian Wardani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Negeri Surabaya

I'm a humble and ambitious person.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN-T 05 Universitas Negeri Surabaya Kembangkan Media Pembelajaran IPA dan Matematika untuk Meningkatkan Kognitif Siswa SDN Gondang

16 Desember 2023   10:12 Diperbarui: 16 Desember 2023   10:21 164
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Dokumentasi Pribadi

Mahasiswa KKN Tematik Asistensi Mengajar Universitas Negeri Surabaya mengembangkan media pembelajaran di SD Negeri Gondang, Desa Gondang, Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Magetan. Program ini dilaksanakan pada hari Selasa, 27 November 2023.

Media pembelajaran yang dikembangkan ada dua, yaitu BSM "Breathing System Monopoly Games" untuk mata pelajaran IPAS dan "Slide & Ladder" untuk mata pelajaran Matematika.  Pembuatan media pembelajaran ini diharapkan dapat meningkatkan motivasi belajar dan peningkatan hasil belajar siswa di mata pelajaran IPAS dan Matematika.

Media pembelajaran ini dipilih berdasarkan hasil observasi terkait cara dan sikap belajar siswa di SD Negeri Gondang. Siswa disana lebih tertarik dan semangat apabila pembelajaran disertai permainan. Selain itu siswa sangat tertarik akan adanya reward  atau penghargaan atau hadiah disetiap pembelajaran.

BSM "Breathing System Monopoly Games"

Merupakan media pembelajaran yang diadaptasi dari permainan monopoli. Monopoli merupakan permainan papan klasik yang telah menjadi favorit banyak orang, sehingga dapat menjadi alat yang efektif dalam pembelajaran.  Berikut bahan pembelajaran dan peraturan pada pembelajaran dengan menggunakan permainan BSM :

Bahan Pembelajaran

  • Tempat: papan monopoli disesuaikan dengan organ organ dan penyakit pada sistem pernapasan manusia, seperti hidung, faring, bronkus, paru-paru, flu, dan asma.
  • Kartu Pertanyaan: Kartu berisi pertanyaan seputar organ organ sistem pernapasan dan informasi penting terkait
  • Kartu Kesempatan dan Dana Umum: kartu yang memberikan petunjuk-petunjuk yang harus diikuti selama permainan
  • Uang monopoli : digunakan untuk memberikan insentif dan membuat permainan lebih menarik

Aturan Permainan

  • Setiap pemain melempar dadu untuk maju dan selanjutnya mereka mengikuti petunjuk di papan yang berkaitan dengan organ sistem pernapasan
  • Jika seseorang pemain mendarat di "paru-paru" mereka harus mejawab pertanyaan terkait organ tersebut untuk maju. Jika orang tersebut menjawab dengan benar makan diberikan uang monopoli 1 koin.
  • Jika seseorang mendarat di "penjara" maka harus membayar sebesar 1 koin di bank monopoli.
  • Jika seseorang mendarat di kotak "kesempatan" maka dia mengambil 1 kartu kesempatan dan mengikuti perintah yang ada pada kartu tersebut.
  • Jika seseorang mendarat di kotak "dana umum" maka dia mengambil 1 kartu dana umum  dan mengikuti perintah yang ada pada kartu tersebut.

Slide and Ladder

Sumber: Dokumentasi Pribadi
Sumber: Dokumentasi Pribadi

Merupakan media pembelajaran yang diadaptasi dari permainan ular tangga. Ular tangga merupakan permainan yang cukup populer pada anak anak.  Media pembelajaran ular tangga ini memberikan pendekatan yang menyenangkan dan efektif untuk meningkatkan pemahaman siswa. Dengan menggunakan konsep yang interaktif dan visual, pembelajaran matematika tidak hanya menjadi lebih mudah dipahami tetapi juga lebih menarik bagi para siswa. Berikut merupakan bahan dan peraturan yang ada pada pembelajaran dengan menggunakan permainan Slide & Ladder.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun