Bagi kamu yang gemar berwisata dan berkeliling, Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata Kota Surabaya menyediakan Bus Surabaya Surabaya Shopping and Cullinary Track (SSCT) yang bisa menjadi opsi wisata saat berkunjung di kota Surabaya.Â
Bus yang kini berganti nama menjadi Surabaya Sightseeing and City Tour (SSCT) memiliki rute berbeda di setiap bulan nya.Beroperasi selama 3 kali dalam seminggu, bus ini akan membawa wisatawan berkeliling dan mengunjungi tempat tempat bersejarah dan tempat wisata menarik lainnya.
Surabaya Sightseeing and City Tour (SSCT) merupakan salah satu pilihan kegiatan city tour yang tepat jika ingin berwisata dengan nyaman di Kota Surabaya . City tour berlangsung kurang lebih selama dua jam.Â
Selama berwisata bersama SSCT kamu akan ditemani dengan tour guide yang tentu nya sudah berpengalaman.Rute di setiap minggu nya tersedia pada hari Rabu, Sabtu, dan Minggu dan terdiri dari dua sesi yakni sesi pagi pukul 09.00 -- 11.00, dan sesi siang pukul 13.00 -- 15.00 WIB.
Terus gimana cara naik bus SSCT ini?? Calon penumpang dapat memesan tiket melalui web tiket wisata Surabaya pada h-1 sebelum keberangkatan pukul 9 pagi seharga RP. 10.00/tiket.
Ketika hari H penumpang dapat melakukan check in dan menukarkan tiket paling tidak 30 menit sebelum keberangkatan agar tidak terburu -- buru. Titik kumpul berada di Tourism Information Center (TIC) -- Balai Pemuda Alun -- Alun Surabaya dan akan mendapatkan briefing dari guide sebelum city tour dimulai.
Rute, hari, dan waktu keberangkatan bisa saja berganti dan berbeda setiap bulannya. Bulan Juni lalu terdapat Rute Tematik spesial bulan Bung Karno, sedangkan bulan Juli ini berupa rute tematik July Holiday Season. Semua informasi dapat di dapatkan melalui web tiket wisata Surabaya.
City tour menggunakan Bus SSCT akan memberikan pengalaman dan ilmu baru yang seru dan tak terlupakan. Karena tidak hanya sekedar berjalan jalan wisatawan juga dapat belajar bersama dan mendapatkan ilmu baru. Kegiatan ini patut di jadikan opsi wisata baik Bersama keluarga, pasangan ataupun sahabat.
Tiap sesi perjalanan memiliki kuota yang terbatas, jadi tidak mudah untuk mendapatkan tiket perjalanan ini  mengingat banyak nya peminat untuk City Tour bersama SSCT.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H