Dalam kehidupan semua berjalan berdampingan dan selalu beriringan begitu pula dengan hak, Saya akan menyampaikan hal kecil yang harus dilakukan agar hak-haknya dapat dipenuhi.
Sekarang ini banyak sekali orang-orang yang selalu menuntut hak  yang menurutnya masih belum diterima sesuai dengan ketentuan. Berbagai hal dilakukan hanya untuk mendapatkan perhatian agar setiap tuntutan haknya didengar, penyampaian dilakukan mulai  dari cara halus sampai dengan anarki Terkadang cara anarki yang dilalui inilah yang sangat disayangkan karna dapat merugikan orang-orang sekitar yang bahkan tidak ada kaitannya.
Banyak contoh di lingkungan sekitar yang salah dalam menyampaikan haknya, seperti seorang  anak yang menuntut orang tuanya untuk memberikan uang saku lebih besar atau pembelian barang mahal yang sangat diinginkannya. Ada beberapa anak yang memilih memberontak untuk mendapat perhatian orang tuanya dengan harapan orang tuanya akan menurut akan kemauannya. Pemberontakan merupakan hal negative yang seharusnya tidak perlu dilakukan, dan pemberontakan terkadang dilakukan dengan tidak pergi ke sekolah, kabur dari rumah, atau lebih ekstrim melakukan bunuh diri. Padahal hal ini sangat dengan jelas akan merugikan dirinya sendiri dan membuat khawatir keluarga terutama orangtuanya.
Ada pula contohnya  seperti seorang pegawai yang merasa perusahan tidak memberikan hak-haknya dengan benar. Sangat disayangkan pegawai terkadang melakukan dengan cara yang salah yang malah merugikan dirinya, karna apabila pegawai sedikit saja salah melakukan penyampaian dapat berakibat perusahaan bisa melakukan pemberhentian kerja. Dalam kasus ini, seseorang  tidak bisa langsung menyalahkan perusahaan atau pekerja itu sendiri, karna dalam suatu perusahan memiliki peraturan dan tata caranya sendiri dalam melakukan operasional kerja.
Hal kecil yang mesti diperhatikan dalam penyampian hak. Sebaiknya kita perhatikan telebih dahulu apa hak yang akan disampaikan, kepada siapa kita akan menyampaikan hak dan yang terpenting yaitu apakah kita sudah melakukan kewajiban yang harus dilakukan?
Hak tidak diberikan secara cuma-cuma, karna hak dan kewajiban berjalan  beriringan dalam kehidupan. hak tidak akan diberikan apabila kewajibannya sendiri tidak dilakukan dengan baik dan benar.
Setiap orang memiliki kewajibannya masing-masing. Sebagai contoh kewajibannya dalam beribadah kepada Tuhan YME, yaitu beribadah kepadanya. Sudahkah kita melakukannya ? Banyak dari kita hanya menutut rezeki yang berlimpah dari-Nya tetapi lupa apakah kita sudah melakukan perintah-Nya. Mulai sekarang cobalah perhatikan kewajiban yang harus kita lakukan tiap harinya.
Selanjutnya,  seorang anak yang menuntut uang saku tambahan ataupun pembelian barang elektronik. Seorang anak harus tahu apa yang akan dituntut oleh orang tua, apabila uang saku, harus diperhartikan apa alasan tepat yang akan diberikan ke orang tua seperti naiknya biaya ongkos angkutan umum atau banyaknya biaya sekolah yang harus dibayar, selain itu seorang anak harus melakukan kewajibannya sebagai seorang anak, yaitu dengan berperilaku baik kepada setiap orang di sekitar dan  berprestasi dalam bidang akademik atau non akademik.Â
Prestasi yang digapai akan membanggakan setiap orang tua, dan ini akan menjadikan pertimbangan orang tua untuk memberikan uang saku lebih dan bahkan apabila orang tua merasa senang dengan apa yang dilakukan oleh anaknya orang tua terkadang dengan mudah memberikan hadiah untuk menyemangati anaknya dalam belajar.
Seorang pegawai terikat oleh peraturan dan ketentuan yang ada di suatu perusahaan, tetapi kita masih bisa menyampaikan hak-hak kita, hanya saja dengan cara yang benar dan baik. Seorang pegawai memiliki jobdesk masing-masing yang harus dilakukan dan target atau pencapaian khusus yang mesti dicapai di suatu perusahaan. inilah yang mesti diperhatikan, apakah kita sudah melaksanakan apa yang diinginkan perusahaan ? apakah kita sudah memberikan konstribusi  baik di perusahaan?Â
Tidak perlu berfikir jauh akan itu seperti memenangkan project miliaran rupiah atau sebagainya, cukup hal-hal kecil yang dilakukan seperti disiplin waktu, menyelesaikan jobdesk  dengan baik atau membantu rekan-rekan kerja dalam menyelesaikan pekerjaan. Hal kecil inilah yang akan membantu perusahaan dalam melakukan operasional kerja dan akan berdampak baik ke perusahaan itu sendiri.  Inilah akan menjadi pertimbangan perusahaan dalam memberikan hak pegawai sesuai dengan kewajiban pekerjaannya yang telah diselesaikan dengan baik.
Sampaikanlah hakmu melalui melaksanakan kewajiban dengan baik. Kewajiban yang dilakukan dengan baik akan berdampak baik kepada dirimu ataupun dengan lingkungan sekitar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H