Mohon tunggu...
Gusti PratamaIrwansyah
Gusti PratamaIrwansyah Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Sebut saja Mastii

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Nasi Bebek Sinjay Buka Rumah Makan Baru Lagi di Bangkalan!

29 Januari 2021   17:38 Diperbarui: 29 Januari 2021   17:49 3295
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Untuk kalian penggemar makanan yang suka kuliner keluar kota terutama yang sedang berlibur ke Madura, kurang lengkap kalau belum mampir ke Nasi Bebek Sinjay di Kabupaten Bangkalan, Madura. Di Madura bukan cuma terkenal akan budaya Karapan Sapi atau Sate khas Madura saja, tapi Bebek Sinjay yang satu ini juga terkenal sampai kemana-mana diluar kota. 

Berlokasi di Jalan Raya Ketengan Kabupaten Bangkalan, Madura. Tempatnya mudah banget dicari karena lokasinya ada di pinggir jalan raya yang selalu macet karena padat kendaraan yang berebut parkiraan di area rumah makan tersebut. Saking macetnya kini Nasi Bebek Sinjay membuka tempat rumah makan baru yang tidak jauh dari lokasi rumah makan bebek sinjay yang pertama. Kini rumah makan tersebut cocok dikunjungi bagi kalian yang mampir ke Bangkalan dan tidak khawatir akan macet atau susah mencari parkiran karena lapangan parkir rumah makan Bebek Sinjay sangat luas.

Saya hanya sempat memfoto bangunan rumah makan tersebut satu kali dari dalam rumah makan tersebut yang bangunannya cukup menarik untuk mengabadikan momen atau berselfie ria.

Setelah selesai membahas lokasi dan bangunannya, mari sekarang kita lanjut bahas makanannya.

Satu porsi Bebek Sinjay biasanya disajikan dengan sambal pencit, kemangi, timun, dan juga remahan bumbu. Tektur pada daging Bebek Sinjay  sangat empuk dan lembut serta tidak alot. Sambal pencitnya yang khas makin membuat Bebek Sinjay ini menjadi istimewa, terbuat dari mangga muda dan campuran cabai pilihan. 

Kenikmatan saat daging bebek ini di santap sangat tidak tertahankan karena saking enaknya, tidak heran jika selesai makan ada orang yang mengantri kembali karena ingin dibawa pulang atau dijadikan oleh-oleh untuk keluarga dirumah.

Nah, makin penasaran kan kalian dengan gurih serta cita rasa dari Nasi Bebek Sinjay ini? kalian cukup mengantri saja dan membayar Rp29.000 untuk membawa satu porsi nasi bebek lengkap dengan minumannya. Yuk, cobain pecinta kuliner!

Gusti Pratama Irwansyah, Bangkalan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun