Mohon tunggu...
Mastiah Arfiyanti
Mastiah Arfiyanti Mohon Tunggu... Guru - Guru

Saya seoranh guru sma bidang studi ppkn

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Meningkatkan Minat Peserta Didik Untuk Aktif Bertanya dan Menyampaikan Pendapat pada Bidang Studi Pendidikan Pancasila

20 Februari 2024   12:45 Diperbarui: 20 Februari 2024   12:51 128
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

8. Peserta didik  kurang menguasai materi yang dijadikan bekal untuk bertanya.

Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut, maka dilakukan beberapa hal, yaitu:

1. Menggunakan model pembelajaran yang menarik dan tepat agar tujuan dari pembelajaran Pendidikan Pancasila tersebut dapat tercapai, yaitu dengan menjadikan siswa berpikir kritis, rasional, dan kreatif. Adapun model pembelajaran yang dapat diterapkan misalnya dengan menggunakan model pembelajaran problem based learning ataupun project based learning. Dengan model  pembelajaran problem based learning, model ini memiliki kelebihan yaitu membantu pendidik memberikan informasi sebanyak-banyaknya, dapat membantu peserta didik untuk mengembangkan kemampuan berpikir, pemecahan masalah, dan keterampilan intelektual. Belajar tentang berbagai peran orang dewasa melalui pelibatan mereka dalam pengalaman nyata atau simulasi, dan menjadi pembelajar yang otonom dan mandiri. Menurut Grant (2002) project based learning menekankan pembelajaran yang berpusat pada peserta didik ketika melakukan suatu investigasi yang mendalam terhadap suatu topik. Secara konstruktif, peserta didik melakukan eksplorasi atau pendalaman pembelajaran dengan melakukan pendekatan berbasis riset terhadap permasalahan dan pertanyaan yang berbobot, nyata, dan relevan. Jadi, dengan model pembelajaran project based learning  mengatasi peserta didik agar aktif dalam proses pembelajaran. Dengan model pembelajaran project based learning   peserta didik didorong untuk menjadi pekerja yang mandiri, pemikir kritis, dan pembelajar seumur hidup. Project based learning   bukan hanya sebuah cara untuk belajar, namun juga cara untuk mengajarkan cara bekerja sama;

2. Menggunakan media pembelajaran yang menarik, sehingga peserta didik tertarik dalam pembelajaran, diharapkan mereka aktif dalam bertanya maupun menyampaikan pendapat. Dalam hal ini guru dituntut lebih kreatif untuk membuat media pembelajaran, misalnya dengan membuat media aplikasi Canva. Dengan menggunakan  media ini peserta didik lebih termotivasi dan fokus degan materi yang disajikan oleh guru; dan

3. Menentukan gaya belajar peserta didik sesuai dengan karakteristik peserta didik, sehingga  guru dapat   menentukan strategi pembelajaran yang paling tepat agar proses pembelajaran berhasil secara optimal.

Dengan menggunakan model dan metode  pembelajaran  sesuai dengan materi pembelajaran, menggunakan media pembelajaran , dan menentukan gaya belajar dan karakteristik yang tepat bagi kebutuhan peserta didik, maka diharapkan peserta didik dapat meningkatkan minat belajar, bertanya, dan menyampaikan pendapat saat pelajaran Pendidikan Pancasila berlangsung.

Daftar Pustaka

https://www.ruangkerja.id/blog/project-based-learning-adalah

Grant, M.M. 2002. Getting A Grip of Project Based Learning : Theory, Cases and Recomandation. North Carolina : Meredian A Middle School Computer Technologies. Journal Vol. 5.

Riadi, Muchlisin. 2020.  Pengertian, Bentuk, Indikator dan Faktor yang Mempengaruhi Keaktifan Belajar. Kajian Pustaka.

Surtikanti dan Santoso. 2007. Strategi Belajar Mengajar. Surakarta: FKIP Universitas Muhammadiyah Surakarta.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun