Mohon tunggu...
Wang Eddy
Wang Eddy Mohon Tunggu... Wiraswasta - Vegetarian

Selalu memimpikan Indonesia damai sejahtera ^_^ Let's save the world by being Vegetarian ^_^

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Tour De Tayu 2016 Bersama Sahabat STEHC

25 Maret 2016   11:29 Diperbarui: 25 Maret 2016   11:39 325
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption caption="tarip kaki 5 xixixi... ^___*"][/caption]

Biarlah lagi ramai Tour De Java vs Blusukan De Hambalang, izinkanlah saya membahas Tour De Tayu 2016 bersama Sahabat Goweser STEHC (Seneng Tenan Enak Hobby Cycling). Mari kita simak bersama-sama dan dalam tempo yang  semampunya saja hehehe... ^_____*

Sebenarnya Tour De Tayu seoson 2 ini rencana bulan Januari 2016, karena sesuatu hal dan beberapa halangan makanya diundur februari dan diundur terakhir konfirmasi jatuhnya 13 Maret 2016.

[caption caption="Subuh Sebelum Start"]

[/caption]

Dianjurkan malam sebelum berangkat, masing-masing peserta mempersiapkan perlengkapan dan pengecekan sepeda yang akan dipakai, seperti tekanan angin pada ban, rantai diberi pelumas, menyediakan ban dalam serep dan lain lain. Sebelum berangkat dengan Bis SidoRukun, narsis bersama dulu subuh dini hari tanggal 13 Maret 2016.

[caption caption="Peta Touring"]

[/caption]

Loading sepeda dari rumah Om Aloen di Seteran bersama-sama naik Bis SidoRukun turun di Welahan, baru sama-sama gowes ke Jepara, Bangsri, Keling, Sambung Oyot, Benteng Portugis, Puncel dan finish di Tayu Toko Bintang Jaya Jl. Kartini no. 72 rumah saudara Pak Suwito. Ternyata ada 7 orang GL (Golden Line) bahasa linggisnya tanah mas hehehe... yang gowes dari Semarang, yaitu Pak Sugiarto, Pak Tri, Pak Hartono, Pak Hadi, Pak Gunawan, Penulis dan Pak William (satu-satunya dari Puri Anjasmoro gowes ke tanah Mas) bersama-sama start dari Kuala Mas Raya depan rumah Pak Sugiarto pukul 04.20. Pak Gun pesan "Wang, jaga jarak rombongan 1 sampai 2 meter, ojo ketinggalan, ngoyake angel" sampai Demak Pak Tri tanya "Wang, luweh banter sitik iso tho?" (lebih cepat sedikit bisa kan?) saya jawab "siaaap" padahal sudah separuh nafas wkwkwk... ^_____* mau sampai Welahan sudah dikejar 2 Bis SidoRukun dari Semarang.

[caption caption="Pak Suwito dengan Bis SidoRukun"]

[/caption]

Tak lupa semua Sahabat Gowes STEHC mengucapkan banyak terima kasih kepada Pak Suwito dan keluarga atas kesediaan disewa bisnya... dijamu makan siang di rumah Saudara Beliau di Tayu dan segala-galanya, semoga doa semua Sahabat STEHC menambah berkat Pak Suwito dan keluarga, amiiiin ^______^

[caption caption="2 Armada Sido Rukun"]

[/caption]

Stop Point yang tidak direncanakan jatuh di depan Alfamart, karena kompresor tubuh sudah panas butuh asupan cairan yang segar-segar, sambil ngumpulin nafas kembali sebelum lanjut touring lagi ^_____^ Ternyata ada inseden ban bocor sepedanya Pak Hartono dan Mas Baskara, tapi tetap bisa mengejar dengan Bis SidoRukun tentunya hehehe... ^______^

[caption caption="narsis bersama"]

[/caption]

Sambil istirahat tidak lupa narsis bersama dulu, semua nampak gembira dan bersemangat untuk melanjutkan touring yang masih setengah jalan lagi ^______^ mangan hora mangan seng penting narsis dulu wkwkwk.... ^______*

[caption caption="narsis lagi"]

[/caption]

Sebelum lanjut, narsis lagi donk, kelihatanya Om Aloen dan Pak Yong sedang semangat membahas rute yang masih tersisa berapa km lagi hehehe... ^_____* Yang penting happy katanya Komandan Aloen ^_______^

[caption caption="Benteng Portugis"]

[/caption]

Stop Poin ketiga Benteng Portugis. Penulis baru pertama kali sampai di sini pake gowes dengan sepeda dari Semarang lagi #ehem... ngaya sitik yoband xixixi... ^_____* Om Aloen bilang "Wang, nek rak melu STEHC kowe rak bakal tekan kene tho" (Kalo nga ikut STEHC nga bakal sampai sini kan?) penulis jawab "he e Komandan, ban ban kamsia yo..." ^_____^

[caption caption="Narsis di tepi pantai"]

[/caption]

Dari kiri ke kanan, Pak Erman, Pak Gito, Om Aloen, Brondong Tuwo xixixi... dan Pak Sugiarto (yang gowes dari Semarang). Walau panas tak mengurangi hasrat narsis di tepi pantai Benteng Portugis, padahal dengkul sudah setengah gosong hahaha... ^______*

[caption caption="Narsis bersama lagi"]

[/caption]

Sebelum lanjut ke finish, narsis lagi donk... hayo tebak di mana foto brondong tuwo? wkwkwk... ^_____* Sebagian yang nga kuat diserok Bis SidoRukun, yang masih kuat hajar gowes lagi sampai finish.

[caption caption="Ludes laris manis hehehe..."]

[/caption]

Kurang lebih jam 12 siang para peserta touring sudah sampai finish di Toko Bintang Jaya Jl. Kartini no. 72 Tayu. Berhubung cacing di perut sudah pada teriak, maka acara makan bersamapun dimulai dengan kalapnya hahaha... laris manis semua sayur ludes dalam tempo yang sesingkat-singkatnya... ^______* Kurang lebih jam 3 sore semua pamit, bersama-sama naik bis SidoRukun dan sampai Semarang Jalan Seteran kurang lebih jam 5 sore, lalu pulang ke rumah masing-masing. ^______^

[caption caption="Narsis"]

[/caption]

Reportase ditutup dengan foto narsis single fighter bersama sepeda Poly***, abis belum punya yang Wimcycle seh, makanya sapa tau foto touring selanjutnya bisa kesampaian ada foto sepeda Wimcycle nya xixixi...  ^_____*

NB: Turut prihatin tragedi bom di Brussels dan aksi anarkis para supir Taxi di Jakarta. Tak lupa Penulis mengucapkan Selamat Hari Paskah bagi teman-temin yang merayakan.

Salam Kompasiana ^________^

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun