Pelatih Inggris Gareth Southgate lega. Dendam yang tersimpan selama 25 tahun terbalaskan.
Kala itu terjadi laga semifinal Piala Eropa 1996. Kedudukan imbang 1-1 sampai berakhirnya waktu normal.Â
Pertandingan pun dilanjutkan dengan babak adu penalti. Gareth Southgate adalah satu-satunya penendang penalti yang gagal. Inggris kalah 5-6 dari Jerman.
Sejarah pun mencatat. Sejak final Piala Dunia 1966. Timnas Inggris tidak pernah menang melawan Jerman di semua ajang sepakbola.
Maka sudah sewajarnya. Jika kemenangan Inggris, termasuk Southgate, berpesta. Menyambut kemenangan 2-0 atas Jerman. Pada laga babak 16 besar Puala Eropa 2020.
Kekalahan pada laga dini hari tadi. Di stadion Wembley. Terasa sangat menyakitkan bagi Jerman.Â
Statisik menunjukkan Jerman lebih unggul dalam penguasaan bola. Mencapai 55%. Tapi timnas Inggris lebih efektif dalam permainan.
Pertandingan Berjalan Sengit
Di hadapan pendukungnya sendiri. Timnas Inggris penuh percaya diri memasuki lapangan. Jerman pun penuh keyakinan menjejakkan kakinya di stadion Wembley.
Menit ke-4 Leon Goretzka sudah mwngancam gawang Inggris yang dikawal oleh Jordan Pickford.
Pada menit 8 Jerman mendapatkan peluang. Goretzka dijatuhkan di luar kotak penalti. Sayang tendangan bebas Kai Havertz belum memenuhi sasaran.
Inggris membalas lewat peluang yang didapat Raheem Sterling menit ke-16. Beruntung kiper Manuel Neuer dapat menepisnya.
Timo Werner mengancam gawang Inggis pada menit 32. Mendapatkan umpan terobosan dari Havertz. Timo Werner melepaskan tembakan ke gawang Inggris. Pickforr masih bisa mengamankan gawangnya.
Babak pertama pun berakhir imbang 0-0.
Memasuki babak kedua anak asuh Joachim Loew langsung merangsek ke daerah pertahanan Inggris.
Menit 49 Kai Havertz sudah membuka peluang. Sayang tendangannya dapat ditepis oleh Pickford.
Memasuki menit 69 Southgate memasukkan Jack Grealish. Menggantikan Bukayo Saka. Sebuah pergantian yang membawa hasil.
Enam menit masuk lapangan. Grealish mengkreasikan gol pembuka Inggris.Â
Berawal dari umpan Grealish ke Luke Shaw yang diteruskan ke Sterling. Terciptalah gol timnas Inggis pada menit ke-75. Skor 1-0 untuk timnas Inggris.
Lima menit berselang Jack Grealish mengirim umpan matang ke Harry Kane. Tanpa kesulitan Kane menceploskan bola ke gawang Jerman dengan sundulan kepalanya. Skor menjadi 2-0.
Anak asuh Loew mencoba menyamakan kedudukan di sisa waktu. Tapi tidak ada gol yang terjadi.
Inggris bersorak. Jerman kalah menyakitkan.Â
Jkt, 300621
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H