Marwah guru insya-Alloh bisa dikembalikan pada posisi yang semestinya, diawali dengan berani bersikap rendah hati mengakui kekurangan diri, serta berusaha untuk lebih peka dan lebih peduli dengan apa yang tengah terjadi. Semoga belum terlambat, bukankah dalam setiap kejadian yang Alloh hadirkan pasti terselip sebuah pesan, dan bukankah dalam setiap permasalahan yang menghadang pasti menyiratkan sebuah makna. Selamat bekerja, selamat berkarya, selamat beraktifitas, semoga sukses selalu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H