Orang-orang dengan jati diri murni dan kokoh itu akan memberikan aliran inspirasi dan motivasi pada sesama dan semesta sehingga dunia menjadi komunitas yang hidup. Tanpa pamrih perlu diperhitungkan dalam ketulusan berbagi itu karena semua mengalir tanpa menuntut kembali padanya.Â
Orang-orang baik penuh keteladanan dan kebijaksanaan akan menjadi inspirasi kehidupan bagi orang lain yang melihat dan terlibat dalam kehidupannya. Inspirasi, motivasi, keteladanan, kebijaksanaan, dan segala kebaikan menjadi abadi melintasi raga yang berhenti di batas usia. Semua itu tetap dikenang dan akan selalu hidup dalam jiwa orang-orang yang selalu mengolah diri untuk hidup yang bermakna. Jati diri tak akan pernah mati, hidup selamanya seiring semesta memberi segala makna.
Menulis Makna: adalah sebuah uraian untuk mencecap kehidupan yang begitu agung dan mulia ini. Hidup ini penuh dengan makna sebagai kristalisasi pengalaman dan refleksi untuk menjadi inspirasi bagi diri sendiri, sesama, dan semesta. Menulis Makna akan menjadi sejarah perjalanan makna kehidupan yang selalu abadi, tidak hilang ditelan badai kehidupan yang merusak peradaban manusia. Menulis Makna, menulis kebijaksanaan hidup.Â
@Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H