Mohon tunggu...
Marsenda Diva Nurulaqiqa
Marsenda Diva Nurulaqiqa Mohon Tunggu... Mahasiswa - UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto

Topik konten tentang mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Book

Kreativitas dan Inovasi : Kunci sukses Diva Pustaka di Dunia Penerbitan.

17 Januari 2025   15:12 Diperbarui: 17 Januari 2025   15:12 17
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Book. Sumber ilustrasi: Freepik

Dunia literasi Indonesia semakin berkembang dengan hadirnya penerbit-penerbit yang mengedepankan kreativitas dan inovasi. Salah satu nama yang mencuri perhatian adalah Diva Pustaka. Penerbit yang berbasis di Purbalingga ini telah menjadi sorotan berkat pendekatan uniknya dalam menghasilkan karya-karya berkualitas yang relevan dengan kebutuhan pembaca modern.

"Kami percaya bahwa kreativitas adalah kunci untuk menghasilkan karya yang tidak hanya menarik, tetapi juga memiliki nilai tambah bagi pembaca. Di era digital ini, kami juga terus beradaptasi dengan teknologi agar tetap relevan dan dapat menjangkau lebih banyak audiens," ujar Rofik Priyanto, Selaku Direktur Diva Pustaka. Purwokerto, (16/1/2024).

Direktur Utama Diva Pustaka, Rofik Priyanto, menjelaskan bahwa keberhasilan perusahaannya tidak lepas dari upaya untuk selalu berinovasi dan memahami kebutuhan pasar.

"salah satu inovasi terbaru Diva Pustaka adalah program "Buku untuk Semua," yang bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas buku di seluruh penjuru di Indonesia." tambahnya.

Selain itu, Diva Pustaka juga aktif mengadakan berbagai acara literasi, seperti diskusi buku, peluncuran karya baru, dan festival sastra.

"Kami ingin menciptakan ekosistem literasi yang inklusif, di mana setiap orang merasa terlibat dan terinspirasi untuk membaca dan menulis," tambah Rofik.

Keberhasilan Diva Pustaka tidak hanya terlihat dari jumlah buku yang diterbitkan, tetapi juga dari dampaknya terhadap masyarakat. Banyak penulis muda yang mengaku terbantu oleh platform yang disediakan oleh penerbit ini. Salah satu penulis muda, yang bukunya berhasil menembus pasar internasional, mengungkapkan bahwa peran Diva Pustaka sangat signifikan dalam pengembangan kariernya.

"Kami percaya, dengan terus berinovasi dan berkolaborasi, kita dapat menjadikan Indonesia sebagai salah satu pusat literasi dunia." pungkasnya. (dva)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun