Mohon tunggu...
MARLINA INDAH
MARLINA INDAH Mohon Tunggu... Relawan - Mahasisswa

Pendidikan Selama Covid 19

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mahasiswa UPGRIS Blusukan Bimbingan Belajar dari Rumah ke Rumah

30 Agustus 2020   13:33 Diperbarui: 30 Agustus 2020   13:28 229
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

PATI - Marlina Indah Lestari anggota Kelompok 49 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Covid 19 Literasi Numerasi Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) melaksanakan kegiatan Blusukan dari satu rumah ke rumah yang lainnya untuk melakukan bimbingan belajar secara privat. Salah satu lokasi yang menjadi sasaran yaitu di RT 03/RW III, Desa Panggungroyom, Kecamatan Wedarijaksa, Pati. Kegiatan Blusukan ini di lakukan dari rumah ke rumah dengan jumlah 10 KK dan 10 orang anak-anak SD.  Kegiatan ini di lakukan setiap hari senin-rabu dengan membagi 3 tahap perhari, yaitu pagi, siang, sore.

Mahasiswa KKN Tematik Kelompok 49 Pendidikan Matematika FPMIPATI UPGRIS  Marlina Indah Lestari berharap dengan melakukan bimbingan belajar secara privat ini membantu anak-anak mempermudah menyelesaikan tugas yang di berikan guru mereka selama pandemi covid 19. Dan juga membantu meringankan beban para orangtua dalam membimbing anak-anaknya belajar. "Banyak orang tua yang mengeluh terkait masalah tugas yang di berikan guru anak-anaknya selama pandemi covid 19 ini yang terlalu banyak, serta beberapa di antara orangtua yang kurang paham maksud tugas dari guru anak-anak mereka, juga di sini setiap KK  dan setiap orangtua pasti memliki beberapa anak yang masih sekolah dimana orangtua kebingungan harus membimbing belajar anaknya jenjang SD kemudian membimbing belajar anaknya yang jenjang SMP sehingga peran saya sebagai pembantu pembimbing belajar privat dari rumah ke rumah sangat di butuhkan orangtua mereka khususnya para ibu-ibu agar beliau tidak lagi merasa kebingungan kesusahan menyelesaikan tugas anak-anak beliau,"jelasnya. 

Salah satu ibu dari anak yang menjadi murid privat itu, Bu Nur mengaku dengan adanya blusukan bimbingan belajar secara privat ini membantunya mempermudah  membimbing anak-anaknya menyelesaikan tugas dari guru mereka. "Dengan adanya KKN blusukan ini saya senang dan merasa terbantu dalam membimbing anak-anak saya menyelesaikan tugas harian apalagi saya mempunyai 2 anak yang jenjang pendidikannya berbeda," jelasnya. Bu Nur juga berharap covid 19 hilang tahun 2020 ini dan sekolahan di Pati ini segera masuk beroperasi kembali secara normal seperti sebelum pandemi covid 19. "Kami ibu ibu berharap covid 19 hilang di tahun 2020 ini dan sekolahan sudah dibuka normal kembali karena anak-anak saya sudah bosan  belajar di rumah selama beberapa bulan ini,"harapnya. 

Dosen Koordinator KKN Tematik Covid 19 Literasi Numerasi Kelompok 49 UPGRIS Dr. Muhtarom, M.Pd menjelaskan bahwa bimbingan belajar di masa pandemi seperti ini sangat berperan penting karena meraka anak-anak akan tetap memiliki waktu belajar dan para orang tua akan lebih memiliki waktu cukup lama bersama anak-anak mereka. Dengan adanya mahasiswa KKN Tematik Literasi Numerasi UPGRIS ini di harapkan dapat meringankan beban masyarakat desa tempat tinggal mereka masing masing dan sekitarnya. Dan juga selama kegiatan harus tetap mamperhatikan Protokol Kesehatan Covid 19.  "Dalam melakukan blusukan belajar maupun kegiatan lainnya di harapakan harus tetap memperhatikan protokol kesehatan covid 19,"tuturnya. Beliau juga menjelaskan bahwa Program KKN Tematik Covid 19 Literasi dan Numerasi ini merupakan kegiatan kolaborasi dari Ditjen Dikti Kemendikbud bersama Badan Penanggulangan Bencana (BNPB), Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (ISMKI), Asosiasi Institusi Pendidikan Kedokteran Indonesia (AIPKI), Kementrian Kesehatan (KEMENKES), dan Perguruan Tinggi di berbagai wilayah di Indonesia (LR/SNA).

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun