Apa makna dua perayaan ini? Momen seperti sekarang ini, di tahun baru, kita sering mengharapkan sesuatu agar rahmat Allah senantiasa menaungi perjalanan kita. Untuk itu, di pembukaan tahun ini, kita meminta berkat dari dua figur dalam perayaan hari ini, yakni Yesus dan Maria. Mari kita minta kepada Yesus dan Maria agar keduanya senantiasa membantu kita di tahun yang baru. Perjalanan tahun 2025 baru saja dibuka. Sangat baik bagi kita untuk meminta Yesus dan Maria untuk selalu menemani perjalanan hidup kita, agar tahun 2025 ini tidak hanya bermakna kronos (makna: sekadar berganti tahun), tetapi bermakna kairos (makna: waktu adalah rahmat).
Tahun 2025 adalah tahun Yubelium. Gereja kita mengangkat tema "Peziarah Harapan". Dan tepat sekali hari ini kita memulai start perziarahan harapan kita dengan meminta Yesus dan Maria menjadi teman perziarahan kita.
Selamat merayakan Tahun Baru 2025! Tahun 2025 adalah tahun kairos (rahmat) kita, karena dalam perziarahan harapan ini, kita berjalan bersama Yesus dan Maria.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H