Mohon tunggu...
Abi Wihan
Abi Wihan Mohon Tunggu... Guru - Teacher

A Great Teacher is Inspiring

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Jumat yang Menginspirasi

31 Mei 2024   14:02 Diperbarui: 31 Mei 2024   14:03 135
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Jum'at yang Menginspirasi

Oleh: Abi Wihan

Ketika aku berjalan menuju panggilan Jumat

Seruan azan menggetarkan setiap insan

Kularut dalam perjalanan religi dihari berkah

Mengiring langkah menuju rumah suci.

Di balik debu dan terik matahari,

Kulihat sosok dengan langkah tertatih.

Seorang penyandang disabilitas berjuang,

Menggapai panggilan Tuhan dengan keterbatasannya.

Setiap langkah adalah doa tak bersuara

Setiap tapaknya adalah bukti bakti yang luar biasa

Dengan tongkat kecil sebagai penopang jalan

Ia berjalan perlahan dalam keteguhan iman.

Di matanya terpancar semangat yang tak pudar

Di wajahnya tergambar ketulusan yang besar

Tak ada keluh, tak ada ragu menuju yang dituju

Hanya ada tekad wujud syukur kepada Tuhannya.

Jum'at ini menjadi saksi, sosok yang menggetarkan

Bahwa kekuatan jiwa lebih besar dari segala rintangan.

Ia mengajarkan bahwa cinta pada Tuhan lebih utama 

Tak mengenal batas, tak mengenal kekurangan.

Di hadapan Tuhan, kita semua setara,

Dan di jalan menuju-Nya, ia memberi inspirasi nyata.

Bahwa dalam keterbatasan, ada kemuliaan,

Bahwa dalam kelemahan, ada kekuatan iman.

Oh Jum'at yang menginspirasi,

Dari seorang yang tak kenal menyerah dalam setiap langkah.

Mengajarkan bahwa ketulusan dan kesetiaan,

Adalah jalan menuju keberkahan dan cahaya keimanan.

Aceh Tamiang, 31 Mei 2024

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun