Selain petak umpet, gerobak sodor juga merupakan salah satu permainan yang sangat seru. Gerobak sodor merupakan sebuah permainan yang bisa juga disebut permainan bertahan.Â
Mengapa disebut dengan permainan bertahan? DIlihat dari cara permainannya yang dimana 1 grup harus menjaga daerahnya masing masing masing agar tidak bisa dilewati oleh lawan. Daerah yang dimaksud adalah daerah yang berada di dalam garis yang dibuat entah itu vertikal ataupun horizontal.Â
Cara permainan gerobak sodor adalah pertama kita harus mengumpulkan orang-orang yang ingin bermain, lalu ketika sudah dikumpulkan barulah orang orang tersebut dibagi menjadi 2 regu yang masing-masing regu terdiri dari 6-8 orang.Â
Sesudah grup itu dibagi akan diadakan undian siapakah grup yang menjadi grup penyerang dan siapakah yang akan menjadi grup bertahan. Grup penyerang bertugas untuk melewati grup bertahan, sedangkan grup bertahan bertugas untuk menghalangi grup penyerang untuk melewati daerahnya.Â
Posisi dari grup bertahan adalah di garis yang sudah di buat jadi grup bertahan bisa melangkah secara vertikal maupun horizontal. Namun yang perlu diketahui grup bertahan tidak boleh menangkap grup penyerang bila kedua kaki grup bertahan tidak menyentuh garis.
Grup penyerang dikatakan menang secara mutlak  apabila semua anggota grup penyerang mampu melewati grup bertahan, begitupun juga sebaliknya apabila grup bertahan mampu menangkap semua anggota grup penyerang maka grup bertahan akan dianggap pemenang secara mutlak.Â
Permainan ini diadakan 2 ronde, Jika grup sudah melakukan penyerangan ronde kedua dia akan melakukan pertahanan begitupun sebaliknya. Setelah kedua ronde sudah diadakan barulah dihitung berapa orang penyerang dari kedua grup yang berhasil melewati semua grup bertahan. Grup yang paling banyak penyerangnya selamat dari grup bertahan maka grup itulah yang menang.
Semoga artikel ini bisa membuat kalian semua bernostalgia dengan permainan zaman dulu ya.
(Artikel ini ditulis berdasarkan pengalaman yang dirasakan oleh sang penulis)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H