Mohon tunggu...
Mario Amarya
Mario Amarya Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance

Saya hobi menulis dan saat ini sedang mencari pekerjaan tetap yang berhubungin dengan menulis dan menerjemahkan.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Snowpiercer: Kisah Pemberontakan yang Berakhir Bahagia

25 Oktober 2024   09:07 Diperbarui: 25 Oktober 2024   09:14 55
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Jennifer Connelly sebagai Melanie daam serial Snowpiercer. Sumber: The Movie Database

Dari semua serial tv terpopuler, mungkin serial yang satu ini terbilang kurang populer dan hanya sedikit saja yang menonton. Snowpiercer, serial tv yang yang tayang pertama kali di tahun 2020 saat pandemi Covid-19 ini dibintangi oleh Jennifer Connelly dan sudah berakhir di season 4 ynag rilis tahun ini. Memang jarak antara season 3 dan 4 terbilang cukup lama, yaitu 2 tahun. Serial yang menceritakan tentang kehidupan manusia saat es dan salju mulai menyerang dunia, yang mengharuskan mereka hidup di kereta bernama Snowpiercer untuk bisa bertahan dan menyelamatkan diri.

Pemberontakan para penumpang 2 kasta berbeda yang berakhir dengan kebahagiaan

Jennifer Connelly sebagai Melanie daam serial Snowpiercer. Sumber: The Movie Database
Jennifer Connelly sebagai Melanie daam serial Snowpiercer. Sumber: The Movie Database

Snowpiercer mengisahkan ketika tahun 2026 dunia, khususnya Amerika Serikat hancur oleh es dan salju, umat manusia diharuskan melanjutkan kehidupan mereka di sebuah kereta yang memiliki gerbong sangat panjang, sebanyak 879 gerbong. Itu semua demi keselamatan dan untuk bertahan hidup. Kereta tersebut bernama Snowpiercer. Di dalam kereta tersebut, ada 2 kasta penumpang. Kasta pertama, adalah para penumpang kaya yang memiliki fasilitas mewah. Sementara kasta kedua adalah para penumpang miskin yang tidak memiliki fasilitas apapun. Karena perbedaan itulah baik yang kasa trendah maupun kasta tertinggi sama-sama ingin melakukan pemberontakan agar diperlakukan dengan layak dan adil. Namun pemberontakan mereka menemui jalan yang sangat terjal, karena harus menghadapi para penjaga dan terutama menghadapi sang pemilik kereta, Melanie Cavill (Jennifer Connely). 

Di season 1, Melanie memang menjadi sosok antagonis utama yang begitu kejam. Namun, seiring berjalannya waktu dan melihat keadaan, akhirnya membuat Melanie sadar dan berubah sifat. Hingga akhirnya dia beserta asisten dan para pegawainya memutuskan untuk membantu para penumpang 2 kasta tersebut untuk hidup berdampingan. Tapi, di season 2 dan 3 masalah besar membuat Melanie dan para kru serta penumpang gagal hidup bersatu. Adalah Joseph Wilford (Sean Bean), mantan suami dari Melanie yang telah kembali untuk mengambil alih Snowpiercer. Tentu kejadian ini membuat rumit hingga akhirnya kereta dibelah menjadi 2 bagian. Sebenarnya, tujuan mereka adalah satu tempat: New Eden. Karena di tempat itulah mereka akan bertahan hidup dan menjadi empat tinggal yang baru. Memang Joseph sedianya berhasil disingkirkan di akhir episode season 3, namun dia akhirnya kembali lagi dan mengutus seorang pengawal bernama Milius (Clark Gregg) untuk menahan Melanie dan para penumpang. Namun upaya dan daya juang para penumpang yang terus melakukan pemberontakan akhirnya berbuah hasil. Joseph Wilford kembali disingkirkan dan meninggal kedinginan. Melanie dan putrinya, Alex (Rowan Blanchard), berhasil juga menyelamatkan para penumpang dari sebuah rudal yang direncanakan untuk membunuh mereka di kereta. Sementara itu Andre Layton (Daveed Diggs) dan para penumpang lainnya berhasil selamat dan sampailah mereka di New Eden. Meski kehilangan beberapa orang yang dicintai, mereka tetap merayakan keberhasilan dan kebahagiaan mereka dan hidup berdampingan satu sama lain. Intinya, pemberontakan yang dilakukan mereka yang begitu keras dan susah payah akhirnya membuahkan hasil yang manis.

Cerita yang lumayan menarik dan konflik yang seru nan rumit

Daveed Diggs & Jennifer Connelly dalam serial Snowpiercer. Sumber: The Movie Database
Daveed Diggs & Jennifer Connelly dalam serial Snowpiercer. Sumber: The Movie Database
Memang rating Snowpiercer terbilang tidak begitu tinggi dan tidak begitu mewah. Namun ceritanya lumayan bagus. Konfliknya pun dibua begitu rumit namun sangat seru sekali. Ada konflik suami istri, konflik persahabatan, percintaan, hingga perselingkuhan. Dan serial ini tidak hanya fokus dengan 1-2 karakter, namun hampir semuanya tersorot dan mendapat bagian dialog serta background cerita yang pas. Snowpiercer ini juga sebenarnya memiliki pesan moral yang sebagian besar tentang kehidupan. Salah satu pesan moralnya menurut saya adalah, miskin dan kaya tidak selalu hidup bermusuhan. Justru ada kalanya kedua kasta tersebut akan saling menghargai dan ingin hidup berdampingan. 

Itulah review tentang serial Snowpiercer. Semoga bermanfaat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun