Sejatinya di episode  8 yang dinantikan adalah perang besar dan perang antar naga. Tapi yang terjadi adalah dialog yang panjang dan membosankan. Padahal durasi dari episode 8 adalah 1 jam 9 menit.
Jika ditanya episode mana yang paling seru, bagi saya itu terdapat di episode 4. Di episode ini, meski awal hingga pertengahan berjalan begitu lambat, namun ketika menjelang akhir begitu seru karena terjadi perang antar pasukandan perang naga. Sejatinya, perang para naga inilah yang paling ditunggu. Vhagar adalah naga terkuat di serial ini.Â
Sayangnya, dejavu Game of Thrones season 8 terjadi di akhir episode season 2 House of The Dragon. Seperti yang sudah saya sampaikan di awal, episode 8 season 2 ini benar-benar sangat mengecewakan dan membosankan. Berharap terjadi perang besar dan inti dari puncak konflik, tapi malah justru banyak dialog dan alur yang begitu membuat 'ngantuk' para penonton.Â
Alhasil, para penonton terpaksa dibuat gemas dan harus menunggu hingga season 3. Mengecewakannya akhir episode di season 2 House of The Dragon ini sama persis dengan Game of Thrones season. Banyak alur yang membosankan, tidak jelas arah ceritanya kemana, dan ending yang tidak sesuai harapan terutama tidak sesuai dengan apa yang ada di dalam novel.Â
Tapi meskipun ending dari season 2 HOTD ini bikin gemas dan 'jengkel', secara keseluruhan cerita yang disuguhkan cukup menarik dan lumayan bagus. Konfliknya juga sangat seru. Semoga saja season 3 jaraknya tidak begitu jauh, dan berharap setidaknya rilis di akhir tahun 2024 atau awal tahun 2025. Hehehe.
Semoga season 3 tidak begitu lama rilisnya, dan suguhan perang bisa segera disajikan. Semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H