Drama terjadi di pertandingan perempat final Copa America 2024, antara Argentina melawan Ekuador.Â
Argentina yang sempat memimpin dengan skor 1-0 lewat gol Lisandro 'The Butcher' Martinez, harus disamakan kedudukannya di menit terakhir tambahan waktu babak kedua oleh Ekuador melalui gol Kevin Rodriguez.Â
Dengan laga yang dilanjutkan lewat adu penalti, Argentina sukses dan berhasil memenangkan adu penalti dengan skor 4-2. Dan Emi Martinez lagi-lagi menjadi pahlawan dengan 2 penyelamatan penalti.
Jalannya pertandingan
Kedua tim sebenarnya sudah bertemu di laga persahabatan seminggu sebelum Copa America 2024 bergulir, dimana pertandingan dimenangkan oleh Argentina dengan skor 1-0.Â
Laga perempat final ini, sepertinya Felix Sanchez dan para pemain Ekuador tampak sudah memahami tipe permainan Argentina. Terbukti, di laga ini Ekuador memasang strategi pressing ketat dan serangan balik.Â
Sementara Lionel Scaloni di pertandingan ini dengan beraninya memasang formasi 4-4-2, dengan memainkan Lautaro Martinez sebagai starter lini depan mendampingi Messi.Â
Angel Di Maria dan Julian Alvarez berada di bangku cadangan. Dan benar saja, ketika babak pertama dimulai, Argentina kesulitan mengembangkan permainan, sementara itu Ekuador justru berani bermain terbuka dan menyerang.Â
Ada 3 peluang berbahaya yang dimiliki oleh Ekuador, namun penampilan gemilang Emi Martinez sanggup menggagalkan ketiga peluang Ekuador tersebut. Argentina baru bisa menciptakan peluang di menit 23, dimana Enzo Fernandez memiliki peluang namun sundulannya masih melebar.Â
Enzo kembali memiliki peluang, namun tendangannya masih bisa diblok oleh pemain lini belakang Ekuador. Menit 35, Argentina membuka skor terlebih dahulu melalui gol Lisandro 'The Butcher' Martinez.Â