Mohon tunggu...
Mario Amarya
Mario Amarya Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance

Saya hobi menulis dan saat ini sedang mencari pekerjaan tetap yang berhubungin dengan menulis dan menerjemahkan.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

4 Kandidat Juara Piala Afrika 2023

9 Januari 2024   21:23 Diperbarui: 9 Januari 2024   22:06 899
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Skuad timnas Aljazair. Sumber: getty images.

Selain Piala Asia 2023 yang akan dimulai di tahun 2024 tanggal 12 Januari nanti, sehari setelahnya yaitu tanggal 13 Januari 2024 juga akan ada Piala Afrika. Meskipun waktu pertandingannya berbeda, namun Piala Afrika juga sangat layak dinantikan dan dilihat karena menghadirkan beberapa timnas Afrika dengan pemain-pemain yang luar biasa dalam hal skill dan teknik bermain. 

Piala Afrika 2023 ini akan berlangsung di Pantai Gading, dan dilaksanakan pada tanggal 13 Januari hingga 11 Februari 2024 dengan diikuti oleh 24 tim. 

Tentunya semua negara akan mengerahkan kemampuan terbaiknya untuk menjadi tim kejutan maupun bertekad untuk menjadi juara Piala Afrika 2023. Dari 24 tim yang berpartisipasi, ada 4 negara yang menjadi kandidat kuat juara Piala Afrika 2023. Mana saja negara tersebut? Simak ulasannya.

1. Maroko

Skuad timnas Maroko. Sumber: getty images.
Skuad timnas Maroko. Sumber: getty images.
Penampilan di Piala Dunia 2022 yang mengejutkan dan penuh perjuangan menjadi modal bagus serta penting bagi timnas Maroko di Piala Afrika 2023 ini. Terlebih, skuad asuhan Walid Regragui ini digadang-gadang menjadi favorit juara  Piala Afrika 2023. 

Menilik dari hasil ujicoba selama setahun lalu setelah Piala Dunia 2022, Maroko beberapa kali meraih kemenangan, termasuk salah satunya kemenangan yang mengejutkan ketika mengalahkan Brazil dengan skor 2-1! Wow, tentunya performa Singa Atlas yang semakin menjak ini sudah tidak bisa dianggap remeh dan tidak bisa dipandang sebelah mata. 

Sebenarnya di Piala Afrika, Maroko pernah sekali menjadi juara yaitu di edisi tahun 1976 dan sekali meraih runner-up di tahun 2004, dimana di edisi 2004 tersebut Walid Regragui masih menjadi pemain dan juga saksi perjuangan Maroko tersebut. 

Di Piala Afrika 2023 ini dengan skuad yang hampir masih sama dengan di Piala Dunia 2022 lalu, tentunya Ziyech dkk akan tampil spartan dan habis-habisan demi meraih gelar juara Piala Afrika yang kedua. 

Jika mereka bisa tampil konsisten dan memiliki finishing yang bagus, bukan tidak mungkin Maroko akan mengejutkan dunia lagi dengan menjuarai Piala Afrika 2023.

2. Senegal

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun